Kukar

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kukar Sampaikan Pandangan Umum terhadap RAPBD 2025

Rapat Paripurna ke-20 DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar)

Editorialkaltim.com – Rapat Paripurna ke-20 DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Fraksi PDI Perjuangan melalui juru bicaranya, Budi Fahmi, menyampaikan pandangan umum terhadap Nota Keuangan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang APBD Tahun Anggaran 2025.

Fahmi mengawali dengan mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara atas upaya penyusunan anggaran yang selaras dengan visi, misi, dan tema pembangunan tahun 2025, yakni “Pemantapan Pemberdayaan Masyarakat untuk Akselerasi dan Transformasi Pembangunan.” “Kami memberikan penghargaan atas langkah pemerintah yang telah menyusun anggaran ini dengan mempertimbangkan perkembangan kondisi perekonomian dan keuangan daerah,” ungkapnya.

Baca  Pemkab Kukar Bangun Pabrik Rumput Laut, Rendi Solihin: Butuh Dukungan Masyarakat

Lebih lanjut, Fahmi menyoroti beberapa poin penting yang diberikan perhatian oleh fraksi mereka dalam Nota Keuangan RAPBD 2025. Ini termasuk dukungan terhadap tema pembangunan, pendapatan daerah, kebijakan anggaran yang berpihak pada rakyat, pemberdayaan, dan pengelolaan keuangan, serta sinkronisasi dan arah kebijakan pendapatan daerah.

Selain itu, Fraksi PDI Perjuangan meminta pemerintah daerah untuk memberikan klarifikasi terkait alokasi peningkatan pendapatan, terutama yang terkait dengan program dan kegiatan prioritas daerah. “Fraksi meminta pemerintah daerah memberikan klarifikasi terkait alokasi peningkatan pendapatan untuk mendukung program prioritas,” ungkap Fahmi.

Baca  Bupati Kukar Buka MTQ Antar OPD Tingkat Kabupaten, Ajak ASN Jadi Pelopor Gerakan Mengaji

Sebagai penutup, Anggota Komisi I menyatakan dukungan Fraksi PDI Perjuangan terhadap Nota Keuangan RAPBD Tahun Anggaran 2025, dengan harapan bahwa catatan dan masukan yang telah disampaikan dapat diperhatikan oleh pemerintah daerah dalam upaya perbaikan dan optimasi pengelolaan keuangan daerah.

“Kami berharap semua kebijakan dapat dijalankan secara efektif, tepat sasaran, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara,” tutup Fahmi. (Roro/adv)

Baca  Hasto Ibaratkan Gibran Cawapres dengan Sopir Truk Pemicu Kecelakaan di GT Halim

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker