Penajam Paser Utara

Forum Konsultasi Publik 2024 di PPU, Fokus Peningkatan SDM dan Perpustakaan sebagai Pusat Informasi

Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Ainie,
resmi membuka Forum Konsultasi Publik (FKP) Tahun 2024 (Foto: Diskominfo PPU)

Editorialkaltim.com – Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Ainie, resmi membuka Forum Konsultasi Publik (FKP) Tahun 2024, yang diadakan di aula lantai I Kantor Bupati PPU, pada Selasa (8/10/2024). Kegiatan ini, yang digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) PPU, mengundang berbagai stakeholder terkait, mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hingga sekolah-sekolah di Kabupaten PPU.

Dalam sambutannya, Ainie menekankan bahwa FKP tahun 2024 ini adalah bagian dari upaya untuk menggerakkan peningkatan sumber daya manusia (SDM), sejalan dengan program pembangunan di Kabupaten PPU. “Kita berkomitmen untuk mewujudkan perpustakaan yang tidak hanya sebagai tempat menyimpan buku tetapi sebagai pusat informasi, pembelajaran, dan kreativitas,” ujarnya.

Baca  Pj Bupati PPU Makmur Marbun Tekankan Tindak Lanjut Arahan Presiden untuk Stabilitas dan Reformasi

Menurut Ainie, perpustakaan saat ini harus dapat menarik minat masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menggunakan fasilitas ini sebagai sumber ilmu dan pengetahuan. “Program-program ramah masyarakat diharapkan dapat meningkatkan frekuensi kunjungan ke perpustakaan, menjadikannya pusat kegiatan pembelajaran yang interaktif dan inovatif,” tambahnya.

Kegiatan ini juga menjadi wadah untuk berdiskusi, berbagi pengalaman, dan mencari solusi terbaik dalam meningkatkan kualitas pelayanan. Ainie menekankan pentingnya masukan dari semua peserta untuk memastikan bahwa pelayanan yang diberikan oleh perpustakaan benar-benar memenuhi kebutuhan masyarakat.

Baca  Pemkab PPU Gelar High Level Meeting Tim Pengendali Inflasi Daerah

“Saya mengajak semua peserta untuk berpartisipasi secara aktif. Berikan ide dan saran yang konstruktif sehingga kita dapat bersama-sama menciptakan perpustakaan yang lebih baik dan relevan dengan kebutuhan informasi masyarakat,” ucap Ainie.

Di akhir sambutannya, Ainie menyatakan harapannya agar hasil diskusi dan rekomendasi dari FKP Tahun 2024 dapat dijadikan acuan bagi seluruh perangkat daerah dalam meningkatkan mutu pelayanan publik di kabupaten PPU. “Mari kita semua berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan dan pengelolaan arsip demi kemajuan Benuo Taka yang sejahtera,” pungkasnya. (Roro)

Baca  Optimalkan Partisipasi Pemilih, Bijak Apresiasi Disdukcapil Jemput Bola

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker