Faisal Sebut Keselamatan Warga Lebih Penting dari Buaya Riska 

Polemik pengembalian buaya Riska ke habitat aslinya. (istimewa).

Editorialkaltim.com – Faisal, anggota DPRD Kota Bontang, menanggapi polemik terkait pengembalian buaya Riska ke habitatnya di Guntung, Bontang Utara. Menurutnya, pemerintah harus menyiapkan penangkaran sebelum buaya Riska dikembalikan ke habitat aslinya. Ia juga mengkritik Pj Gubernur yang dinilai terburu-buru dalam mengambil keputusan.

Faisal menekankan pentingnya penangkaran sebagai solusi untuk menjaga keselamatan warga. “Kalau mau dilepaskan harus ada dulu penangkaran,” ujar Faisal saat ditemui awak media pada Selasa (14/11/2023). Ia menambahkan bahwa pemerintah provinsi harus menyediakan anggaran untuk penangkaran ini.

Menurutnya, pembangunan penangkaran buaya di Guntung harus mempertimbangkan berbagai aspek, termasuk risiko banjir. “Membangun objek wisata memang perlu, tapi menjaga keselamatan warga harus jadi pertimbangan utama,” ucapnya. Keselamatan warga menjadi prioritas dalam rencana pembangunan penangkaran.

Faisal menyatakan bahwa setelah penangkaran buaya dibangun, pemerintah dan perusahaan dapat bekerja sama dalam hal makan dan perawatan buaya. “Yang penting itu intinya terbangun saja dulu penangkarannya,” tambahnya. Kerjasama ini diharapkan dapat memastikan pengelolaan yang baik untuk buaya Riska.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan Pemkot Bontang telah bersepakat menjadikan habitat buaya Riska sebagai destinasi wisata baru. Faisal berharap keputusan ini tidak mengesampingkan aspek keselamatan dan kesejahteraan warga. Penangkaran diharapkan dapat menjadi solusi yang efektif untuk kedua tujuan tersebut. (lin/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version