Kukar

Dukungan Penuh Bupati untuk Pengembangan Agrowisata dan P4S di Lembah Asri

Bupati Kukar, Edi Damansyah, meninjau rencana pengembangan agrowisata dan P4S di Desa Prangat Selatan (istimewa)

Editorialkaltim.com – Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah, meninjau rencana pengembangan agrowisata dan Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S) di Desa Prangat Selatan, Kecamatan Marangkayu, pada Selasa (16/7/2024). Kawasan ini, yang terletak di area seluas kurang lebih 10 hektar dan masih berupa hutan alami, dikelola oleh Suparjana, seorang Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Pertanian, dan diberi nama Lembah Asri.

Bupati menyambut baik inisiatif pengembangan tersebut dan mengarahkan Kepala Dinas Pertanian untuk mempelajari regulasi terkait pembentukan P4S yang dikelola secara pribadi. “Perlu dipelajari dulu aturannya, agar dukungan dari Pemkab kepada perorangan yang juga seorang ASN tidak menimbulkan masalah hukum di kemudian hari,” ujar Edi.

Baca  Pelantikan Anggota Panwascam Kutai Kartanegara: Komitmen pada Integritas dan Profesionalisme dalam Pemilu

Lebih lanjut, Edi Damansyah menyarankan agar dukungan pemerintah kabupaten fokus pada pembangunan infrastruktur jalan sebagai akses umum menuju lokasi. Beliau juga menekankan pentingnya kerja sama antara masyarakat, pemerintah, dan BUMDes dalam mengembangkan konsep P4S dan agrowisata. “Langkah pertama adalah bagaimana Pemerintah Desa bersama pengelola terus mempromosikan wilayah ini, dengan menonjolkan keunggulannya,” tambah Edi.

Baca  Diskominfo Kaltim Gelar Rakor Persandian untuk Tangkal Serangan Siber

Kepala Desa Prangat Selatan, Sarkono, mengungkapkan bahwa rencana pengembangan P4S berawal dari inisiatif Suparjana yang memiliki lahan dan ingin mengembangkan P4S yang disandingkan dengan agrowisata. “Kami sebagai pemerintah desa sangat mendukung rencana ini dan akan menggandeng BUMDes untuk mewujudkannya,” ungkap Sarkono.

Turut hadir mendampingi Bupati dalam peninjauan itu adalah beberapa kepala dinas, termasuk Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) M. Taufik, serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sutikno, yang semua mendukung penuh inisiatif ini.

Baca  Latsitarda Nusantara ke-44 di Kukar, Bupati Edi Damansyah Sambut Para Peserta dengan Hangat

Peninjauan ini tidak hanya merupakan wujud dukungan pemerintah daerah, tetapi juga harapan bagi pengembangan ekonomi dan pariwisata di Kutai Kartanegara melalui pemanfaatan sumber daya alam dan budaya setempat.(roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button