Kukar

DPRD Kukar Dorong Keterlibatan Aktif Pemuda dalam Pilkada Serentak 2024

Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Asnawi Sultan Ramadani

Editorialkaltim.com – Anggota DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Asnawi Sultan Ramadani, menegaskan pentingnya peran aktif generasi muda dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Asnawi menyoroti bahwa keterlibatan pemuda tidak hanya sebatas sebagai pemilih tetapi juga sebagai elemen kunci dalam meningkatkan kesadaran politik di masyarakat.

“Mereka harus melek politik dan tidak boleh acuh tak acuh, karena di masa depan, siapa lagi yang akan menggantikan orang tua di legislatif? Apalagi dengan adanya Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, kita harus mempersiapkan diri,” ujar Asnawi. Menurutnya, pemahaman yang baik terhadap dinamika politik adalah krusial bagi pemuda, yang merupakan calon pemimpin masa depan.

Baca  KIM Jahetan Layar Juara Nasional Pembuatan Konten di Platform KIM.id

Asnawi, yang merupakan politikus muda, mengharapkan para pemuda dapat memilih calon pemimpin yang memiliki visi dan program kerja yang tidak hanya relevan tetapi juga mendukung kemajuan Kukar. “Pemuda harus memahami bahwa suara mereka memiliki pengaruh besar, terhadap masa depan daerah,” tegasnya.

Selain itu, Asnawi juga menekankan pentingnya memanfaatkan media sosial sebagai alat yang krusial dalam menyebarkan informasi dan meningkatkan kesadaran politik. “Media sosial adalah platform yang efektif untuk menjangkau lebih banyak pemilih pemula dan meningkatkan kesadaran politik di kalangan mereka,” ungkap Asnawi.

Baca  Agustinus Sudarsono Dorong Pemberdayaan UMKM Ibu Rumah Tangga di Kukar

Dia mengajak generasi muda untuk tidak hanya hadir sebagai pemilih tetapi juga sebagai partisipan aktif dalam proses demokrasi. “Kita mengajak seluruh generasi muda untuk hadir dan menggunakan hak pilih mereka pada hari pencoblosan, 27 November mendatang,” seru Asnawi, mengajak pemuda untuk memanfaatkan hak pilih mereka dengan bijak. (Roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker