gratispoll
Penajam Paser Utara

Pj Bupati PPU Terima Audiensi Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kaltim

Pj Bupati PPU Terima Audiensi Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kaltim (Istimewa)

Editorialkaltim.com – Minggu siang, 22 Oktober 2023, Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun, menyambut audiensi dari Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Timur (Kaltim). Pertemuan ini berlangsung di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati PPU.

Fokus utama audiensi ini adalah terkait rencana Kegiatan Kemah Dewan Satuan Karya Se-Kaltim (KDS) yang akan dilaksanakan di Buper Benuo Taka, Kecamatan Babulu. Wakil Ketua Kwarda Bidang Organisasi dan Hukum (Orgakum), Suharno, menyatakan harapannya agar Pj Bupati Marbun bersedia untuk membuka acara KDS nantinya.

Baca  Pj Bupati PPU Hadiri Penetapan Hasil Pemilu Serentak 2024 di Kecamatan Sepaku

“Kami berharap Pak PJ Bupati bisa hadir untuk membuka acara yang diselenggarakan di Babulu,” ujar Suharno.

Menanggapi hal tersebut, Makmur Marbun menunjukkan apresiasi yang tinggi terhadap Gerakan Pramuka. Ia berterima kasih atas inisiatif Kwarda Gerakan Pramuka Kaltim yang telah bersilaturrahmi dan menyampaikan agenda penting tersebut.

Marbun juga menyampaikan ekspektasi terhadap peran Gerakan Pramuka dalam mengembangkan sumber daya manusia di PPU.

Baca  Pj Bupati PPU Terima Hasil Asesmen Calon Lokasi Kampung Nelayan Modern dari Kementrian

“Melalui kegiatan Pramuka, diharapkan SDM di PPU semakin meningkat, semakin unggul, terlebih dengan pembangunan mega proyek IKN di wilayah ini. Saya ingin melihat putra-putri daerah PPU berkembang menjadi generasi yang berprestasi,” kata Marbun.

Selain itu, Pj Bupati juga menekankan pentingnya komunikasi dan kerjasama yang baik antara pemerintah daerah dan organisasi-organisasi kemasyarakatan, termasuk Gerakan Pramuka, dalam memajukan PPU. Ini merupakan bagian dari komitmen Pj Bupati dalam memastikan PPU mampu menciptakan generasi muda yang berkualitas dan berprestasi di masa depan.(lin/adv)

Baca  Makmur Marbun: Persiapan Nataru PPU Harus Optimal

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button