KaltimSamarinda

Dispora Kaltim Dorong Kejuaraan Sepak Bola untuk Cetak Atlet Muda Potensial

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Dispora Kaltim Rasman Rading

Editorialkaltim.com – Dispora Kalimantan Timur mendorong seluruh kabupaten dan kota di wilayahnya untuk lebih aktif menggelar kejuaraan sepak bola guna mencetak atlet muda potensial. Langkah ini sejalan dengan upaya Dispora Kaltim yang tengah fokus pada pembinaan sepak bola di daerah, terutama dengan banyaknya sekolah sepak bola (SSB) yang kini tersebar di seluruh provinsi.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Dispora Kaltim Rasman Rading, mengatakan, ajang-ajang kejuaraan di tingkat kabupaten dan kota akan menjadi tempat yang ideal untuk mengasah kemampuan para atlet muda. Kejuaraan ini juga bisa menjadi ajang pencarian bakat bagi pelatih yang ingin melihat langsung potensi yang dimiliki oleh pemain muda.

Baca  Krisis Air Bersih di Perumahan BCL, DPRD Samarinda Minta PDAM Tidak Lepas Tangan

Apalagi saat ini Kaltim memiliki sekitar 300 SSB di seluruh Kaltim yang menjadi penanda potensialnya cabang olahraga ini bagi peningkatan prestasi daerah.

“SSB yang tergabung di PSSI saat ini sudah lebih dari 300 ssb se kaltim, ternyata dengan adanya SSD itu menghidupkan sepak bola usia dini di Kalimantan Timur,” tutur Rasman

Baca  Ketua Dewan Samarinda Minta Seluruh Pihak Ambil Peran Tekan Angka Golput

Dengan adanya dukungan penuh dari Dispora Kaltim, diharapkan ke depan akan semakin banyak atlet sepak bola dari Kaltim yang mampu bersaing di level yang lebih tinggi, baik di liga nasional maupun internasional.

Seluruh Kabupaten dan Kota juga semagin giat menggelar event kejuaraan untuk menunjang potensi atlet muda daerah.

“Untuk dispora kabupaten kota sudah ada sudah mulai juga yang saya dengar, bahkan itu kejuaraan ya,” ujarnya.(adv/roro)

Baca  Cuaca di Samarinda Berpotensi Badai, Markaca Imbau Warga Tanggap dan Waspada

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker