KaltimKutim

Dewan Kaltim Apresiasi Kunjungan Mendes PDTT ke Kutim, Pacu Produk Unggulan Naik Kelas

Anggota DPRD Kalimantan Timur, Darlis Pattalongi (ujung kiri) mendampingi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) ke Desa Tepian Langsat Kecamatan Bengalon

Editorialkaltim.com – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Darlis Pattalongi, mengapresiasi kunjungan kerja (kunker) Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) ke Desa Tepian Langsat Kecamatan Bengalon, Kutai Timur. Menurutnya, langkah tersebut dapat memacu pengembangan produk unggulan desa, sehingga perekonomian pedesaan mampu bergerak lebih dinamis.

Darlis menilai kehadiran Mendes PDTT di lapangan menunjukkan komitmen nyata pemerintah pusat dalam meningkatkan kapasitas masyarakat desa.

Baca  Ambulansi Komariah Gelar Soswabang untuk Warga Sungai Pinang

Ia yakin, jika potensi unggulan didorong dengan tepat—mulai dari penguatan SDM, perbaikan infrastruktur, hingga akses pemasaran, maka produk desa dapat bersaing di pasar nasional bahkan internasional.

“Kunjungan ini bukan sekadar seremoni. Kami berharap ada tindak lanjut berupa program nyata, pendampingan, dan fasilitasi yang benar-benar terasa manfaatnya bagi warga desa,” ujar Darlis Jum’at (6/12/2024)

Baca  Pansus DPRD Kaltim Gelar Rakor Pedoman Penyusunan Pokok-Pokok Pikiran

Lebih lanjut, Darlis menjelaskan beragam komoditas lokal di Kaltim masih perlu dukungan pengolahan, kemasan, serta strategi promosi yang tepat.

Dengan sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan masyarakat, produk unggulan desa berpeluang menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru yang berkelanjutan.

“Inilah saatnya desa-desa di Kaltim naik kelas. Jika semua pihak bergerak bersama, potensi besar di tingkat desa akan muncul sebagai kekuatan ekonomi yang tak hanya mendongkrak kesejahteraan warga, tapi juga mengharumkan nama Kaltim di kancah nasional,” tutup Darlis.(ndi/adv)

Baca  Kaltim Gelar Turnamen Tenis Meja dan Tenis Lapangan Antar Perangkat Dinas

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker