Kaltim

Deklarasi Rumah Kebangsaan, Cipayung Plus Kaltim Komitmen Pemilu Damai dan Berintegritas

Editorialkaltim.com – Menuju pemilihan umum (Pemilu) serentak 2024, cipayung Plus Kalimantan Timur (Kaltim) komitmen wujudkan pemilihan yang berintegritas. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kaltim, Muhammad Idil menegaskan pelaksanaan pemilu serentak yang digelar setiap lima tahun sekali sudah seharusnya disukseskan.

“Kami juga berkomitmen mendukung pemilu yang berintegritas, aman, tertib, damai, tanpa hoax, ujaran kebencian, politik sara dan politik uang bisa terealisasi di Kaltim,” ungkap Idil, usai syukuran Rumah Kebangsaan Cipayung Kaltim, Selasa (25/7/2023).

Wujud dari komitmen ini sejatinya telah diimplementasikan, salah satunya dengan mengadakan edukasi terkait kepemiluan di Balikpapan pada beberapa waktu lalu. Edukasi itu kata Idil, menyasar pada kaum muda dengan menghadirkan KPU dan Bawaslu.

Baca  Gubernur Kaltim Sayangkan PPN Jadi 11%, Isran Noor: Mestinya Pajak Batu Bara yang Naik

“Ini yang sudah pernah kita lakukan, bagaimana mendorong KPU dan Bawaslu bekerja sesuai dengan peraturan yang ada,” jelasnya.

Ke depan, pihaknya pun akan turut berpartisipasi aktif untuk menyukseskan pemilu. Tentu, adanya Rumah Kebangsaan ini akan menjadi wadah untuk menggodok program-program yang konstruktif sebagai wujud dari komitmen yang telah digaungkan.

“Jadi kita ke depan akan ada banyak agenda yang kita sinergikan, seperti sosialisasi mengenai pemilu dan lainnya. Di Rumah Kebangsaan ini kita akan godok semua itu,” ucapnya.

Baca  Gelar Halalbihalal Bersama OKP, KNPI Kaltim Dorong Persatuan Pemuda Kaltim

Cipayung juga lanjut Idil, senantiasa mendorong agar seluruh lapisan masyarakat dapat menjaga kondusifitas Kaltim sebagai provinsi yang berbudaya selama pemilu maupun pasca pemilu 2024. Terlebih, Kaltim ditunjuk sebagai Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Kita senantiasa menjunjung tinggi nilai nilai luhur yang tumbuh dan berkembang di Kaltim,” tuturnya.

Sebagai informasi, Cipayung Plus merupakan kelompok gabungan dari organisasi kemahasiswaan ekstra kampus yang terdiri dari IMM, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI).

Baca  KPID Kaltim Sambangi Diskominfo Bontang, Jalin Kerjasama Literasi Media

Selanjutnya Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI), Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) dan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), serta Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia atau yang disingkat dengan (KMHDI). (qon/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button