Kutim

Bupati Kutim Dukung Kerjasama ASOBSI Kutim dan RSPKT

Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman saat memberikan sambutan. (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Asosiasi Bank Sampah Indonesia Kutai Timur (ASOBSI Kutim) menjalin Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Rumah Sakit Prima Kutai Timur (RSPKT) Sangatta. Penandatanganan ini mendapatkan dukungan penuh dari Dinas Lingkungan Hidup Kutim dan dihadiri oleh sejumlah pejabat penting di Hotel Royal Victoria, Senin (27/7/2023).

Ny Hj. Siti Robiah, Dewan Pembina ASOBSI Kutim, dan Muhammad Jali, Tim Pembina Bank Sampah Kutim, tanda tangani perjanjian dengan RSPKT, yang diwakili oleh Dirut Utama RSPKT drg Artha Surya. Acara penandatanganan ini disaksikan oleh Bupati Kutim H. Ardiansyah Sulaiman, Anggota DPRD Kutim Jimmy, serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup Armin Nazar.

Baca  Pemkab Kutim Gelar Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas Angkutan Jalan

Dalam perjanjian ini, kedua pihak sepakat untuk berkolaborasi dalam pengelolaan dan pengurangan sampah.

“Kami sangat mengapresiasi kerja sama ini. Selama ini, Tim Pembina Bank Sampah Kutim sudah berhasil mengurai 117 ton sampah. Kolaborasi ini akan semakin memperkuat upaya pengurangan sampah di Kutim,” kata Bupati Ardiansyah Sulaiman.

Armin Nazar, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, dalam wawancara terpisah mengatakan, “Dukungan dari pemerintah daerah sangat vital dalam keberhasilan ini. Kami akan memastikan bahwa perjanjian ini berdampak nyata dalam pengurangan sampah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.”

Baca  Pemkab Kutim Raih Predikat WTP, Agusriansyah Dorong Pembenahan Sektor Pelayanan

Tim Pembina Bank Sampah Kutim sebelumnya telah membentuk 75 unit bank sampah yang aktif sejak 2021. Para perwakilan dari 75 unit bank sampah yang sudah berdiri sejak 2021 juga hadir dalam acara ini. Mereka merasa optimis bahwa perjanjian ini akan membawa banyak manfaat, khususnya dalam upaya pengurangan sampah di Kutim. (nfa/adv)

Baca  Musyawarah Antar Desa di Sangkulirang, BKAD Perkuat Perencanaan untuk Masa Depan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button