gratispoll
Ragam

Begini Cara Hentikan Google dari Melacak Aktivitasmu di Internet

Ilustrasi kantor Google (Foto: Unsplash)

Editorialkaltim.com – Google dikenal sebagai perusahaan teknologi yang mampu melacak aktivitas penggunanya, bahkan ketika riwayat lokasi sudah dinonaktifkan. Tak heran kalau pengguna sering menemukan iklan produk yang baru saja mereka bicarakan.

Tapi jangan khawatir, ada cara mudah untuk menghentikan Google melacak aktivitas di dunia maya. Dikutip dari Cnet, Minggu (27/4/2025), berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  • Buka Google.com lewat browser desktop atau ponsel.
  • Login ke akun Google kamu.
  • Klik ‘Manage your Google Account’.
  • Pada menu ‘Privacy & Personalization’, pilih ‘Manage your Data & Personalization’.
  • Scroll ke bawah hingga menemukan ‘Activity Controls’, lalu pilih ‘Manage your Activity Controls’.
  • Di bagian ‘Web & App Activity’, geser toggle untuk mematikannya.
  • Akan muncul peringatan, baca baik-baik, lalu pilih ‘Pause’.

Kalau semua langkah itu dilakukan, maka fitur pelacakan Google bakal berhenti. Tapi perlu diingat, iklan dan rekomendasi yang tampil setelahnya mungkin jadi kurang relevan. Selain itu, meski pelacakan baru dihentikan, data lama yang sudah tersimpan tetap ada dan tidak otomatis terhapus.

Baca  Hindari Konsumsi Ini Usai Menikmati Semangka

Data Apa Saja yang Dikumpulkan Google?

Gmail, Google Search, hingga ponsel Android sebenarnya mengumpulkan banyak informasi pribadi pengguna. Mengutip CNBC Internasional, berikut beberapa data yang biasanya disimpan:

  • Nama, jenis kelamin, dan tanggal lahir
  • Nomor ponsel pribadi
  • Hasil pencarian di Google
  • Situs yang dikunjungi
  • Minat pengguna, mulai dari olahraga hingga makanan favorit
  • Tempat kerja dan tempat tinggal
  • Video yang ditonton di YouTube

Kalau mau tahu data apa saja tentang dirimu yang dikumpulkan, kamu bisa cek lewat beberapa cara ini:

  • Jenis Iklan yang Diminati
    Masuk ke akun Google, lalu klik ‘Manage Ads Settings’. Di sana bisa dilihat topik iklan, umur, jenis kelamin, sampai iklan apa saja yang pernah kamu blokir.
  • Tempat yang Pernah Dikunjungi
    Buka halaman ‘Google Locations History’. Kamu bisa lihat semua lokasi yang pernah dikunjungi lewat Google Maps.
  • Aktivitas YouTube
    Kamu juga bisa mengakses aktivitas lewat fitur ‘Search’ dan ‘YouTube Watch’ di akun Google-mu.
Baca  Batu Majang Eksplorasi Budaya Dayak Kenyah dan Keindahan Alam Mahakam Ulu

Cara Hapus Jejak Digital di Internet

Kalau mau sekalian bersih-bersih jejak digital, kamu bisa rutin menghapus riwayat browsing di browser. Ini caranya:

  • Google Chrome
    Klik tiga titik di pojok kanan atas, pilih Settings > Privacy & Security > Clear browsing data. Pilih rentang waktu, lalu klik ‘Clear Data’. Catatan: kalau browser kamu tersinkronisasi, penghapusan berlaku di semua perangkat.
  • Mozilla Firefox
    Klik tiga garis horizontal > Settings > Privacy & Security. Scroll ke ‘Cookies & Site Data’, pilih opsi untuk hapus semua data atau atur penghapusan otomatis setiap tutup browser.
  • Safari
    Buka menu, klik ‘Clear History’. Pilih rentang waktu yang mau dihapus, lalu klik ‘Clear History’. Cookie dan cache ikut terhapus.
  • Microsoft Edge
    Klik tiga titik > Settings > Privacy > Clear browsing data > Choose what to clear. Centang data yang mau dihapus, lalu klik ‘Clear Now’.
  • Opera
    Klik ikon Settings > Privacy & Security > Browsing Data > Clear. Pilih jenis data dan jangka waktu, lalu klik ‘Clear Data’.
Baca  Begini Cara Menghapus Jejak Digital, Lakukan Segera Daripada pada Menyesal

Dengan rutin menghapus riwayat browsing dan mematikan pelacakan aktivitas, kamu bisa menjaga privasi lebih aman saat berselancar di internet.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button