Kutim

Anggota DPRD Kutim Yan Apresiasi Penyaluran Beasiswa 

Yan, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Yan, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim), memberikan tanggapan positif terhadap upaya pemerintah daerah dalam penyaluran beasiswa, menyoroti pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) di daerah tersebut. Yan menyampaikan apresiasinya saat ditemui di kantor DPRD Kutim.

“Pemerintah telah melakukan penyaluran beasiswa dengan sangat baik dan transparan, informasi ini telah menyebar luas di Kutim,” ungkap Yan. Menurutnya, program beasiswa sudah diterapkan secara spesifik di berbagai sekolah, dan hampir semua sekolah telah mengirim data untuk kelengkapan beasiswa.

Baca  Program Jalan Padat Karya Ramadhani di Kutim Capai Realisasi, Siap Lanjutkan di 2024

Yan mengakui bahwa ada beberapa kendala yang dihadapi tahun lalu, khususnya terkait dengan proses pengiriman data yang terhambat di beberapa daerah, sehingga menyebabkan beberapa anak belum terakomodir dalam program beasiswa. Meski demikian, ia mengapresiasi upaya yang terus dilakukan untuk perbaikan dan pemerataan secara proporsional.

Yan juga menekankan kebutuhan untuk meningkatkan kuota beasiswa di Kutai Timur. “Kita di Kutim membutuhkan penambahan jatah atau kuota beasiswa, mengingat masih banyak yang membutuhkan,” tambahnya.

Baca  Wakil Ketua I DPRD Ungkap Kegagalan Proyek Tahun Jamak di Kutim

Selain itu, Yan menyoroti pentingnya meningkatkan akses internet di daerah, terutama untuk mendukung proses pengiriman data beasiswa secara online. Ia menyatakan bahwa kendala akses internet di beberapa daerah menyebabkan terhambatnya proses pengiriman data, yang berdampak pada penyaluran beasiswa.

“Kita perlu memastikan bahwa semua daerah di Kutai Timur memiliki akses internet yang baik untuk mendukung proses penyaluran beasiswa yang efisien,” pungkas Yan. (lin/adv).

Baca  Jimmy Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker