gratispoll
KaltimSamarinda

Akhmed Reza Minta Peran UPTD Ditingkatkan Tangani Jalan Rusak

Komisi III DPRD Rapat bersama Bidang Bina Marga Dinas PUPR-Pera Kaltim di Gedung E DPRD Kaltim (Foto: Humas DPRD)

Editorialkaltim.com – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Timur Akhmed Reza Fachlevi menyoroti pentingnya peran Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) dalam percepatan perbaikan infrastruktur jalan.

Hal itu disampaikannya usai rapat bersama Bidang Bina Marga Dinas PUPR-Pera Kaltim di Gedung E DPRD Kaltim, Senin (19/5/2025).

Dalam rapat tersebut, Dinas PUPR-Pera menjabarkan sejumlah progres dan rencana pembangunan infrastruktur jalan yang tengah berjalan. Reza mengatakan, secara umum kondisi jalan di Kaltim tahun ini sudah cukup baik.

Baca  Permintaan Bantuan Alsintan Mendominasi Aspirasi Petani di Desa Sido Mukti

“Tahun ini kondisi jalan di ruas Kaltim cukup baik dan sudah mencapai di angka kurang lebih 82 persen,” kata Reza.

Meski begitu, Reza menilai masih ada pekerjaan rumah yang harus diselesaikan, khususnya di titik-titik jalan yang masih rawan longsor dan rusak berat.

Ia menekankan pentingnya optimalisasi peran UPTD yang selama ini menjadi garda terdepan dalam penanganan infrastruktur jalan.

Baca  Kutai Barat Bersiap Gelar Pekan Daerah XI Petani Nelayan 2025

“Tadi juga dibahas bagaimana memaksimalkan peran dari UPTD di Dinas PUPR-Pera, karena mereka lah yang turun langsung ke lapangan,” ujarnya.

Menurutnya, UPTD memiliki peran penting sebagai tim teknis pertama yang merespons berbagai persoalan di lapangan.

“Mereka ini menjadi mesin pertama dari PUPR-Pera. Misalnya ada penanganan longsor dan kerusakan jalan, tim teknis UPTD ini yang turun,” jelasnya.

Baca  Shemmy Permata Sari Prioritaskan Anggaran Pelatihan

Reza berharap ke depan UPTD dibekali sumber daya manusia dan peralatan yang lebih memadai agar respons terhadap kerusakan jalan bisa lebih cepat dan tepat.(ndi/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button