Samarinda

Agus Tri Sutanto: Melanjutkan Amanah Orang Tua di Pilkada Samarinda 2024

Sekretaris DPRD Kota Samarinda, Agus Tri Sutanto. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Dalam menghadapi Pilkada Samarinda 2024, Agus Tri Sutanto, Sekretaris DPRD Kota Samarinda, menyatakan keikutsertaannya sebagai bakal calon Wakil Wali Kota adalah karena melaksanakan amanah orang tua.

“Saya mengikuti Pilkada ini karena melaksanakan amanah orang tua. Dulu semasa beliau berdua masih ada, orang tua saya selalu mengingatkan dan menanamkan kepada kami anak-anaknya agar selalu berbuat baik dan bermanfaat untuk orang banyak,” ujar Agus.

Baca  Staf Ahli Pj Gubernur Kaltim Buka Apresiasi Kreasi Kaltim 2024

Meskipun berasal dari keluarga sederhana, orang tua Agus berjuang mencari nafkah dan biaya agar anak-anaknya bisa mendapatkan pendidikan tinggi. “Harapan beliau, pendidikan tinggi tersebut dapat menempatkan anak-anaknya pada suatu kedudukan tertentu sehingga dapat berbuat baik dan bermanfaat bagi orang banyak. Orang tua saya berkata, kalau kita hanya rakyat biasa, maka susah bagi kita berbuat banyak untuk orang lain,” lanjutnya.

Agus menceritakan bagaimana orang tuanya senang ketika tiga anaknya diterima sebagai PNS. “Beliau berkata inilah kesempatan untuk memberikan manfaat dan berbuat baik bagi orang banyak. Beliau berdua berpesan agar dapat memanfaatkan kedudukan sebagai PNS untuk mengabdi kepada masyarakat,” tambahnya.

Baca  Perayaan Idul Adha 1445 H Momentum Ibadah Haji dan Kurban

Namun, orang tua Agus juga mengingatkan bahwa menduduki sebuah jabatan bukanlah hal yang menyenangkan. “Ada amanah yang harus dipikul dan kewajiban yang harus dilaksanakan, dan semua itu harus dipertanggungjawabkan di hadapan masyarakat dan kelak di hadapan Allah SWT. Karena itu, beliau berkata, sebenarnya apabila untuk berbuat baik dan bermanfaat bagi orang banyak, cukup hanya menjadi rakyat biasa. Maka sebenarnya lebih memilih menjadi rakyat biasa, dan tidak perlu mengemban amanah jabatan,” tutup Agus. (*)

Baca  Listrik di Sejumlah Wilayah Kaltim Padam, Ini Penyebabnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker