Golkar Usung Putra Jokowi Gibran Rakabuming jadi Cawapres Prabowo
Editorialkaltim.com – Keputusan akhir akhirnya diambil oleh Partai Golkar dalam menyusun langkah politik mereka menjelang Pemilihan Presiden 2024. Dalam rapat pimpinan nasional (Rapimnas) yang digelar pada hari Sabtu (21/10/2023), Partai Golkar resmi mengumumkan dukungan mereka terhadap Putra Sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
“Mengusulkan dan mendukung mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan sebagai bakal calon presiden,” kata Airlangga.
Dalam pertemuan tersebut, Airlangga melakukan konsultasi dengan para kader Golkar yang hadir, menanyakan pandangan mereka mengenai dukungan terhadap Gibran sebagai calon wakil presiden Prabowo.
“Berdasarkan hasil pertemuan dengan hasil ketua DPD tadi malam, semua konsensus mengusulkan dan mendukung ,” jelas Airlangga.
Airlangga menyatakan bahwa proses pemilihan Gibran sebagai bacawapres Prabowo telah melalui tahapan yang matang dan panjang, dan akhirnya, kader partai berlambang beringin itu mencapai kesepakatan untuk mendukung Gibran. Rapimnas pun menyepakati keputusan ini dengan pengetukkan palu dari Airlangga.
“Dengan mengucapkan bismillahirohmanirohim, maka saya ketok usulan Golkar yang akan saya serahkan ke Pak Prabowo, tutur Airlangga.
Sebelumnya, Ahmad Riza Patria, seorang politikus dari Partai Gerindra, mengungkapkan bahwa Gibran Rakabuming Raka adalah kandidat cawapres yang sangat diunggulkan dalam penilaian mereka.
“Memang harus jujur saya sampaikan, Gibran termasuk nama yang mendominasi di antara calon-calon yang lain,” ucap Riza.
Menurutnya, Gibran memiliki elektabilitas dan popularitas yang tinggi, membuatnya menjadi calon yang paling favorit dibandingkan dengan kandidat lain seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra.
Riza, yang juga menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, mengungkapkan bahwa usia yang masih muda dan besarnya jumlah pemilih milenial di Pemilu 2024 menjadi alasan kuat mengapa Gibran Rakabuming Raka dianggap sebagai calon yang patut diperhitungkan dalam kontestasi politik mendatang.
“Kedua memang juga pemilih milenial, generasi Z mendominasi tidak kurang dari 52 persen,” imbuhnya. (ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.