Komisi I DPRD Kaltim Serius Tangani Sengketa Lahan
Editorialkaltim.com – Sengketa lahan di Kalimantan Timur telah menjadi sorotan utama, terutama dengan semakin banyaknya aduan dari masyarakat ke DPRD Kaltim. Harun Ar-Rasyid, anggota Komisi I DPRD Kaltim, menegaskan komitmennya untuk menanggapi dan mencari solusi atas setiap aduan yang masuk.
“Sengketa lahan kerap menjadi sumber konflik, terutama yang melibatkan perusahaan dan masyarakat,” papar Harun. Ia menambahkan, beberapa kasus, seperti lahan untuk kantor pos di Kutai Timur dan di Jalan Ringroad II, telah berhasil diselesaikan.
Namun, masih banyak kasus yang belum menemui titik temu. “Banyak lahan dengan tumpang tindih kepemilikan, dan hal ini perlu mendapatkan perhatian khusus dari BPN,” jelas Harun.
Selanjutnya, Harun mengungkapkan kekhawatirannya terhadap potensi gesekan atau bentrokan antara masyarakat dengan perusahaan.
“Kita harus saling menghormati dan mencari solusi terbaik bagi semua pihak,” tegasnya.
Ia berharap agar semua pihak dapat bersikap kooperatif dalam menyelesaikan masalah sengketa lahan, dan mendorong masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi. (lin/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.