Kaltim

Kaltim Siapkan APBD 2024, Masykur: Jangan Cederai Hak Masyarakat

DPRD Kaltim saat melakukan sidang pengesahan APBD Kaltim 2024, Senin (25/9/2023). (qon/editorialkaltim.com).

Editorialkaltim.com – DPRD bersama Pemerintah Provinsi Kaltim telah mengesahkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) untuk 2024 dengan total Rp20,67 Triliun. Hal ini mendapat tanggapan langsung Anggota DPRD Kaltim, Masykur Sarmian.

“APBD 20,675 T ini sungguh angka yang fantastis. Terima kasih kepada gubernur dan wakil gubernur. Dengan komitmen dan kerja keras, saya percaya kita bisa mencapai APBD hingga 30T di tahun mendatang,” ujarnya.

Baca  Proyek Perubahan Seni Asli Kaltim Raih Penghargaan Terbaik di Diklat PKN II LAN Samarinda

Masykur menambahkan, prinsip-prinsip pengelolaan anggaran seperti akuntabilitas, keadilan, efisiensi, efektivitas, dan pendekatan kinerja harus menjadi landasan dalam penerapan anggaran ini.

“Jika ada ketidaksesuaian, kita harus segera melakukan perbaikan dan penyesuaian,” tegasnya.

Namun, ada kekhawatiran terkait potensi intervensi dari pihak eksternal, khususnya dari Wali Kota Samarinda. Hal ini berdasarkan adanya laporan dalam kunjungan dapil, wali kota mengancam anggota dewan terkait pelaksanaan pokir di Samarinda. Sebuah catatan kritis yang mempertanyakan bagaimana advokasi kepentingan masyarakat dapat berjalan optimal jika ada intervensi berlebih.

Baca  Petani Desa Menamang Butuh Bantuan Alsintan dan Pupuk

“Saya minta harus diselesaikan saat ini, karena saya nilai ada kecatatan yang mencederai hak-hak masyarakat,” ungkapnya. (qon/nfa)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker