BalikpapanKaltimKukarSamarindaZona Kampus
Trending

10 Kampus Swasta Terbaik di Kaltim 2023: Ada Untag, UMKT hingga Unikarta

Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda
(Foto: Dok Untag Samarinda)

Editorialkaltim.com – Webometrics meluncurkan daftar terbarunya mengenai perguruan tinggi terbaik dunia pada bulan Juli 2023. Dalam daftar tersebut, 10 kampus swasta di wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) menorehkan prestasi gemilang dan mampu bersaing dengan banyak perguruan tinggi negeri (PTN).

Pencapaian puncak diraih oleh Universitas 17 Agustus 1945 UNTAG Samarinda, yang berhasil meraih peringkat teratas sebagai kampus swasta terbaik di Kaltim dengan peringkat nasional 192.

Peringkat berikutnya ditempati oleh Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur dengan peringkat 280, sementara STIKES Mutiara Mahakam berada di posisi ketiga dengan peringkat 321.

Baca  Praktik Hygiene Pekerja Sesuai Standar Prosedur

Selanjutnya, peringkat keempat ditempati oleh Universitas Balikpapan (peringkat 425), diikuti oleh STMIK Widya Cipta Dharma Samarinda (peringkat 450), dan Stikes Dirgahayu Samarinda (peringkat 562).

Universitas Kutai Kartanegara menempati peringkat keenam dengan peringkat 564, disusul oleh Universitas Mulia (peringkat 691), Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda (peringkat 693), dan STIE Balikpapan (peringkat 743).

Pemeringkatan Webometrics Ranking of World Universities mempertimbangkan berbagai aspek kinerja dan dampak publikasi dalam penilaiannya.

Baca  Ambulansi Komariah Gelar Sosialisasi Pencegahan dan Penyalahgunaan Narkoba

Aspek-aspek tersebut meliputi volume konten dan dampak dari publikasi web (Visibility), keterbukaan publikasi hasil riset berdasarkan citasi tertinggi dari para peneliti di universitas (Openness), serta jumlah citasi tertinggi paper hasil riset universitas (Excellence).

Pemeringkatan ini menarik perhatian karena hasil penilaiannya dipublikasikan setiap bulan Januari dan Juli, melibatkan lebih dari 31 ribu universitas negeri maupun swasta di seluruh dunia.

Tujuan utama dari Webometrics adalah memberikan pengukuran obyektif mengenai kualitas dan visibilitas website institusi atau universitas.

Baca  Mahasiswa Asal Samarinda Rasakan Kemudahan Akses Porgram JKN Berkat Aplikasi Mobile JKN

Informasi yang disediakan oleh pemeringkatan ini menjadi sangat berarti bagi institusi dalam meningkatkan relevansi dan visibilitas situs mereka agar lebih mudah ditemukan oleh mesin pencari.

Selain itu, pemeringkatan ini juga membantu institusi atau universitas dalam merumuskan strategi pemasaran dan meningkatkan visibilitas mereka secara global. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker