Polres PPU Gandeng LAKI, Dorong Penegakan Hukum Bersih dan Berintegritas

Editorialkaltim.com — Polres Penajam Paser Utara memperkuat sinergi dengan Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) guna mendorong penegakan hukum yang bersih, transparan, dan berintegritas. Penguatan kerja sama tersebut dibahas dalam kegiatan silaturahmi di Ruang Lounge Polres PPU, Selasa (06/01/2026).
Silaturahmi itu dihadiri Kapolres PPU Andreas Alek Danantara bersama jajaran pejabat utama Polres PPU serta pengurus LAKI yang dipimpin Ketua LAKI, Andi Nurhakim. Pertemuan ini menjadi forum dialog untuk memperkuat peran bersama dalam menjaga marwah hukum dan kepercayaan publik.
Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara menegaskan komitmen jajarannya untuk terus membuka ruang komunikasi dan kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk organisasi kemasyarakatan yang memiliki perhatian terhadap isu penegakan hukum.
“Polres PPU berkomitmen membangun penegakan hukum yang profesional, humanis, dan berintegritas melalui sinergi dengan berbagai elemen masyarakat,” ujar Kapolres.
Ia menambahkan, keterlibatan organisasi masyarakat memiliki posisi strategis, terutama dalam upaya pencegahan pelanggaran hukum dan penguatan keamanan serta ketertiban masyarakat di daerah.
“Peran organisasi masyarakat sangat penting dalam mendukung pencegahan tindak pidana dan memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua LAKI Andi Nurhakim menyampaikan apresiasi atas keterbukaan Polres PPU yang dinilai responsif dalam menjalin komunikasi dan kerja sama dengan masyarakat sipil.
“Kami mengapresiasi keterbukaan Polres PPU. Sinergi yang kuat antara aparat penegak hukum dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan pengawasan yang efektif dan transparan,” katanya.
Menurut Andi, evaluasi berkelanjutan terhadap pemahaman hukum masyarakat serta implementasi regulasi di lapangan perlu terus dilakukan agar penegakan hukum berjalan konsisten dan adil.
“Evaluasi ini penting agar tidak ada celah hukum dan masyarakat mendapatkan kepastian serta rasa keadilan,” ujarnya.
Kegiatan silaturahmi tersebut ditutup dengan penyerahan plakat dari Kapolres PPU kepada Laskar Anti Korupsi Indonesia sebagai simbol komitmen bersama dalam memperkuat sinergi penegakan hukum di Kabupaten Penajam Paser Utara. (tin/ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.



