Kutim

Kasmidi Bulang Lepas Kontingen PMI Kutim untuk Ikuti Jumbara PMR Nasional 2023

Pelepasan Kontingen PMI Kutim untuk Ikuti Jumbara PMR Nasional 2023.

Editorialkaltim.com – Wakil Bupati Kutai Timur, Kasmidi Bulang, secara resmi melepas Kontingen PMI Kutai Timur yang akan mengikuti Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) PMR Nasional IX 2023 di Lampung Selatan, Lampung. Dalam acara yang digelar pada 29 Juni 2023 ini, Wakil Bupati mengapresiasi pengurus PMI Kutim atas kerja keras mereka dalam proses seleksi dan mengucapkan terima kasih kepada guru dan orang tua yang mendukung anak-anak mereka.

“Sukses kepada pengurus PMI Kutim, yang telah melakukan kerja-kerja yang baik dalam menyeleksi anak-anak kita,” ungkap Kasmidi Bulang, yang juga menjabat sebagai Ketua PMI Kutai Timur. “Saya berharap anak-anak kita dapat memperoleh pengalaman berharga dan menunjukkan kreativitas mereka di ajang ini.”

Baca  Apresiasi DPRD Kutim Terhadap Pencapaian Opini WTP

Pelepasan ini mencakup tujuh peserta inti dan delapan peserta peninjau yang akan mewakili PMI Kutim di acara nasional tersebut. Proses seleksi yang ketat melibatkan 66 calon peserta dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari tingkat dasar hingga menengah.

Kasmidi Bulang juga menyampaikan harapan besar kepada para kontingen. “Kami berharap bisa memperlihatkan yang terbaik dan meraih prestasi di Jumbara PMR Nasional di Lampung,” tuturnya.

Baca  Beasiswa Kutim 2024 Catat Peningkatan Signifikan, Capai Rp 21,5 Miliar

Sementara itu, Sekretaris PMI Kutim, Wilhelmus Wio Doi, melaporkan bahwa persiapan telah dilakukan, termasuk pelaksanaan Training Center selama tiga hari pada pertengahan Juni. “Kami telah mempersiapkan segalanya, mulai dari materi hingga baju adat khas Kaltim untuk kegiatan parade budaya,” jelas Wilhelmus.

Wilhelmus menambahkan bahwa perjalanan kontingen dimulai hari ini dan mereka akan bergabung di PMI Provinsi Kaltim selama dua hari sebelum berangkat ke Lampung pada 2 Juli. Kontingen dijadwalkan kembali ke Kutim pada 10 Juli 2023.

Baca  Gelar Sosialisasi Anti Korupsi, Sinergi Pemkab Kutim dan KPK RI dalam Aksi Pencegahan

Akhir kata, Kasmidi Bulang berpesan kepada kontingen, “Teruslah berjuang dan berikan yang terbaik. Seluruh masyarakat Kutim berdoa dan mendukung kalian.” (lin/nfa/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker