Ketua DPRD Kukar Dorong Prestasi Akuatik Lewat Kepengurusan Baru

Editorialkaltim.com – Ketua DPRD Kutai Kartanegara, Ir. H. Ahmad Yani, S.E., S.T., M.Si., IPM, menghadiri langsung pelantikan pengurus cabang olahraga Akuatik Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam kegiatan tersebut, Ahmad Yani menyampaikan apresiasi sekaligus harapan besar terhadap peran pengurus baru dalam meningkatkan prestasi olahraga air di Kukar.
Pelantikan berlangsung khidmat dan penuh semangat dihadiri sejumlah tokoh olahraga, perwakilan KONI Kukar, serta penggiat olahraga air. Pelantikan ini menjadi momen penting untuk menyatukan visi dan strategi demi kebangkitan olahraga akuatik daerah.
“Olahraga air itu unik. Ia bukan hanya soal kecepatan, tapi juga butuh ketenangan dan konsentrasi. Nilai-nilai ini sangat relevan dengan misi kita membangun Kukar yang berdaya saing,” ujar Ahmad Yani dalam sambutannya.
Ia juga menekankan bahwa pembinaan olahraga harus menjadi komitmen kolektif, tidak hanya tugas KONI atau pemerintah, tetapi juga DPRD sebagai lembaga legislatif siap mendorong kebijakan anggaran yang pro-pembinaan.
Kehadiran Ketua DPRD dalam kegiatan ini disebut sebagai bentuk nyata dukungan terhadap sektor olahraga non-mainstream yang mulai menunjukkan geliat positif di daerah.
Ahmad Yani berharap, pengurus yang baru dilantik mampu menjalankan amanah dengan komitmen tinggi, menjaring bibit muda potensial, serta menorehkan prestasi baik di level regional maupun nasional.
“Kami di DPRD akan selalu mendukung inisiatif dan terobosan yang bertujuan mengharumkan nama Kukar di bidang olahraga,” tutupnya. (Roro/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.



