
Editorialkaltim.com — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim, Hasanuddin Mas’ud, mendorong agar Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud menjadi Ketua Ikatan Alumni Universitas Mulawarman (IKA Unmul) berikutnya. Hal ini disampaikan saat menerima audiensi jajaran Universitas Mulawarman di Kantor DPRD Kaltim, Rabu (30/4/2025).
Ia menilai, kepemimpinan Gubernur Kaltim di tubuh IKA Unmul akan memberikan dampak signifikan terhadap penguatan peran alumni dalam menjawab tantangan besar ke depan, terutama memasuki periode 2025–2045.
“Ledakan demografi akan terjadi, dan kalau tidak diantisipasi, anak-anak muda yang tidak terarah bisa menjadi beban. Ini perlu kita pikirkan sejak sekarang,” ujarnya.
Selain tantangan demografi, ia juga menyoroti tantangan lokal seperti transformasi digital dan kesiapan Kalimantan Timur sebagai wilayah penyangga Ibu Kota Negara (IKN). Menurutnya, Unmul memiliki peran penting dan banyak catatan strategis dalam isu-isu tersebut.
Untuk itu, Hasanuddin menekankan pentingnya penguatan jejaring alumni melalui program-program konkret, seperti magang yang terkoneksi langsung dengan alumni di berbagai sektor.
“Upaya ini akan semakin mudah dicapai jika Gubernur Kaltim menjadi Ketua IKA Unmul. Apalagi masa jabatan ketua IKA saat ini akan berakhir pada 2026. Saya kira ini perlu segera dipikirkan,” pungkasnya. (Adr/Adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.