gratispoll
KaltimKukar

Kukar Berangkatkan 524 Jemaah Haji Tahun Ini

Kegiatan Manasik Haji Massal yang digelar di Masjid Agung Sultan AM Sulaiman Tenggarong (Foto: Prokom Kukar)

Editorialkaltim.com – Sebanyak 524 jemaah haji asal Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dipastikan akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada musim haji 2025.

Kepastian tersebut disampaikan dalam kegiatan Manasik Haji Massal yang digelar di Masjid Agung Sultan AM Sulaiman Tenggarong, Rabu (23/4/2025).

Kegiatan manasik dibuka oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setkab Kukar, Akhmad Taufik Hidayat, dan dihadiri oleh unsur Forkopimda, jajaran Kementerian Agama, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta petugas dan pengurus haji dari berbagai lembaga.

Baca  Investasi Kutim Capai Rp4,56 Triliun di Triwulan III 2024

Kepala Kantor Kemenag Kukar H Nasrun menjelaskan bahwa ratusan calon jemaah tersebut akan diberangkatkan dalam tiga kloter. Kloter 3 dengan 357 orang akan berangkat pada 8 Mei, Kloter 12 dengan 149 orang berangkat 23 Mei, dan Kloter 15 dengan 18 orang berangkat 27 Mei.

“Seluruh jemaah akan didampingi petugas pembimbing ibadah, ketua kloter, tenaga kesehatan, serta petugas haji daerah untuk memastikan pelaksanaan ibadah berjalan lancar,” terang Nasrun dalam laporannya.

Baca  30 UMKM Tenggarong Dapat Bantuan Alat Bakery, Siap Tingkatkan Produksi

Akhmad Taufik menyampaikan bahwa keberangkatan tahun ini merupakan anugerah yang patut disyukuri oleh seluruh jemaah. Ia mengingatkan bahwa masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan kesempatan berhaji.

“Ini bukan sekadar perjalanan ibadah, tapi juga bentuk pengabdian spiritual yang penuh makna. Kami berharap seluruh jemaah bisa menjaga kesehatan dan kekompakan selama di Tanah Suci,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya kegiatan manasik sebagai bekal pemahaman menyeluruh bagi para jemaah. Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari dan mencakup simulasi serta materi ibadah haji.

Baca  Kerajaan Arab Saudi Beri Indonesia Tambahan Kuota 20 Ribu Jemaah Haji di 2024

Melalui manasik ini, pemerintah berharap para jemaah lebih siap secara mental, spiritual, dan teknis dalam menjalani setiap tahapan ibadah di Mekah dan Madinah.(ndi/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button