Wabup Kubar Minta Pedagang Jangan Naikkan Harga Berlebihan Jelang Lebaran!

Editorialkaltim.com – Wakil Bupati Kutai Barat, Nanang Adriani, mengingatkan para pedagang di Pasar Olah Bebaya, Kelurahan Melak Ulu, untuk tidak mengambil keuntungan berlebihan dari penjualan bahan pokok menjelang Lebaran Idul Fitri.
Pernyataan ini disampaikan Nanang Adriani bmelakukan inspeksi mendadak pada Kamis (20/3/2025), di tengah kondisi harga yang cenderung stabil.
Dalam sidak tersebut, Wabup Kubar menyoroti beberapa kenaikan harga yang terjadi, seperti pada telur dan bawang putih, yang masing-masing naik Rp 3.000 dan Rp 5.000.
Meskipun ada kenaikan, Adriani menekankan bahwa hal tersebut masih dalam batas kewajaran.
“Saya mengerti bahwa pedagang perlu mengambil untung, tetapi harapannya tidak terlalu berlebihan. Keuntungan yang wajar sangat kami anjurkan untuk menjaga stabilitas ekonomi dan daya beli masyarakat,” ujar Nanang.
Lebih lanjut, Nanang juga menyampaikan bahwa stabilitas harga yang ada saat ini harus dipertahankan, mengingat pentingnya kestabilan ekonomi bagi masyarakat yang akan merayakan Lebaran.
“Kami berharap dengan kestabilan ini, masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan lebih tenang tanpa beban harga yang melonjak,” tambahnya.
Wabup juga memanfaatkan kesempatan ini untuk berdialog dengan para pedagang dan pembeli di pasar, mendengarkan keluhan dan saran mereka terkait dengan harga dan ketersediaan bahan pokok.
Selain itu, ia mengimbau pedagang untuk terus menjaga kebersihan dan fasilitas pasar yang ada, agar Pasar Olah Bebaya tetap menjadi tempat belanja yang nyaman dan aman untuk semua.(ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.