Dewan PPU Dorong Pemkab Wujudkan Destinasi Wisata Bahari yang Nyaman dan Bersih

Editorialkaltim.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), menekankan pentingnya menciptakan destinasi wisata yang lebih dari sekadar menarik. Dalam pandangannya, destinasi wisata harus juga nyaman dan bersih, elemen yang akan menambah nilai tambah bagi pengalaman wisatawan serta mendukung keberlanjutan lingkungan.
Di tengah harapannya terhadap kepemimpinan baru Bupati Mudyat Noor dan Wakil Bupati Abdul Waris Muin, Jamaluddin menyuarakan visinya terkait pengembangan wisata, khususnya di lokasi seperti Pantai Tanjung Jumlai yang populer di kalangan pengunjung.
“Kita perlu kerja sama yang solid antara pemerintah daerah, sektor swasta, komunitas wisata, dan masyarakat untuk mengubah Pantai Tanjung Jumlai menjadi destinasi yang tidak hanya menarik tapi juga nyaman dan bersih,” ujar Jamaluddin.
Ia menambahkan bahwa pengembangan wisata dengan pendekatan yang terintegrasi dan berkelanjutan ini tidak hanya akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tetapi juga memperkuat ekonomi lokal.
Jamaluddin yakin bahwa dengan strategi yang jelas dan implementasi yang konsisten, transformasi sektor wisata bahari di PPU akan berhasil, memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi wilayah dan penduduknya.(ndi/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.