Penajam Paser Utara

Dorong UMKM Go Digital, Pelatihan “Nge-Live Yuk!” Batch 2 Resmi Dibuka oleh Wabup PPU

Pembukaan Pelatihan Digitalisasi UMKM bertema “Nge-Live Yuk!” Batch

Editorialkaltim.com – Wakil Bupati Penajam Paser Utara, Abdul Waris Muin, resmi membuka Pelatihan Digitalisasi UMKM bertema “Nge-Live Yuk!” Batch 2 di Aula Hotel Aqilah, Nipah-nipah. Kegiatan ini adalah bagian dari strategi pemerintah daerah untuk mendorong pelaku UMKM agar tidak hanya bertahan tapi berkembang di era digital.

“Di era digital seperti sekarang, UMKM harus memanfaatkan teknologi agar dapat berkembang dan bersaing di pasar global,” kata Wabup dalam sambutannya. Pelatihan ini difokuskan pada live streaming sebagai sarana efektif untuk memasarkan produk secara online, yang sangat penting dalam memperluas jangkauan pasar UMKM.

Baca  Ishaq Dukung Peningkatan Infrastruktur Jalan di Gunung Mulia Dibanding Harus Diportal

Abdul Waris Muin menegaskan pentingnya adaptasi dan inovasi dalam bisnis, “Saya mengajak seluruh pelaku UMKM untuk tidak takut menghadapi perubahan. Mari kita sambut perubahan ini dengan inovasi dan semangat untuk terus berkembang.” Beliau berharap pelatihan ini akan meningkatkan kualitas produk dan omzet usaha UMKM di PPU.

Dukungan pemerintah daerah terhadap UMKM diungkapkan secara tegas oleh Wabup, yang menjanjikan fasilitasi dan dukungan berkelanjutan. “Mari kita bersama-sama mewujudkan UMKM yang lebih maju, modern, dan siap bersaing di era digital,” seru Abdul Waris Muin.

Baca  Perlindungan Kekayaan Intelektual, Upaya Pemkab PPU Mendorong Inovasi UMKM

Acara ini diresmikan dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim oleh Wakil Bupati, menandai dimulainya pelatihan yang diharapkan akan membawa dampak signifikan bagi kemajuan UMKM di Kabupaten Penajam Paser Utara. Pelatihan ini diharapkan menjadi momentum penting bagi UMKM untuk memaksimalkan potensi digital dalam meningkatkan kinerja dan kapasitas mereka. (Roro/Adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button