KaltimKukar

Operasi Pasar Murah di Loa Janan, Inisiatif Jitu Stabilkan Harga Gas LPG 3 Kg

Operasi Pasar Murah di Loa Janan (Foto: Humas Kec Loajanan)

Editorialkaltim.com – Demi menjaga stabilitas harga dan ketersediaan gas LPG subsidi 3 kg, Pertamina bersinergi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Kutai Kartanegara menggelar Operasi Pasar Murah di Kecamatan Loa Janan. Inisiatif ini dirancang untuk memastikan harga gas subsidi tetap terjangkau bagi masyarakat dan menangani praktik penjualan tak wajar oleh pengecer nakal.

Kenaikan harga gas LPG 3 kg di beberapa wilayah, termasuk Loa Janan, sering kali merugikan masyarakat. Praktik oknum pengecer yang menjual gas subsidi melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) menjadi sumber masalah utama. Operasi Pasar Murah hadir untuk menstabilkan harga dan memastikan distribusi gas subsidi tepat sasaran.

Baca  Pemkab Paser Wajibkan Tenaga Honorer Tanam Pohon untuk Dapat SK P3K

PT. Dhirabrata Gas Nusantara, sebagai distributor resmi, berperan dalam menyalurkan tabung LPG 3 kg kepada masyarakat dengan harga yang telah ditetapkan pemerintah.

Kehadiran operasi pasar diharapkan membantu masyarakat memperoleh gas subsidi dengan harga wajar, mengurangi ketergantungan pada pengecer yang seringkali meningkatkan harga secara tidak bertanggung jawab.

Salmani, perwakilan dari Disperindag Kutai Kartanegara, menegaskan bahwa inisiatif ini tidak hanya stabilkan harga tetapi juga sebagai bentuk pengawasan distribusi gas subsidi.

“Kami berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan 2 hingga 3 kali setahun untuk menjaga harga gas 3 kg terkendali dan masyarakat tidak kesulitan mendapatkannya,” ujar Salmani, Senin (10/3/2025).

Edukasi dan Antusiasme Masyarakat Operasi pasar ini tidak hanya fokus pada penstabilan harga tapi juga memberikan edukasi mengenai hak dan kewajiban dalam penggunaan LPG subsidi. Hanya masyarakat yang berhak, seperti rumah tangga tidak mampu dan usaha mikro, yang boleh membeli gas subsidi sesuai aturan.

Baca  Tenaga Honorer Paser Gagal Daftar P3K, BKPSDM Kirim Surat ke BKN

Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat Loa Janan. Banyak warga merasa terbantu dengan distribusi gas LPG 3 kg sesuai harga resmi pemerintah.

“Biasanya kalau beli di pengecer harganya bisa mencapai Rp 40.000 hingga Rp 50.000 per tabung, padahal harga aslinya lebih murah,” kata salah satu warga yang antre membeli gas subsidi.

Camat Loa Janan, Hery Rusnadi, turut hadir dan menyampaikan apresiasi kepada Pertamina dan Disperindag Kukar.

Baca  Ahmad Yani Soroti Infrastruktur dan Relokasi untuk Kembangkan Pariwisata di Loa Janan

“Kami sangat mendukung kegiatan ini karena sangat membantu masyarakat. Kami berharap program ini dapat menjadi kegiatan rutin,” ujar Camat Loa Janan.

Selain itu, ia mengingatkan warga agar tidak menjual kembali gas LPG subsidi 3 kg dengan harga lebih tinggi. Pelanggaran akan ditindak tegas oleh pihak berwenang bersama Disperindag untuk menjamin harga gas LPG 3 kg tetap stabil dan terjangkau bagi masyarakat yang membutuhkan.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button