
Editorialkaltim.com – Pemerintah Kecamatan Muara Jawa menggelar Safari Ramadan 1446 H di Kelurahan Muara Jawa Tengah, Sindang Jaya, Minggu (9/3/2025). Kegiatan ini menjadi ajang penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta pihak lain yang berkontribusi dalam pembangunan daerah.
Acara ini dihadiri Camat Muara Jawa, Muhammad Ramli, bersama Kasubag dan Kasi Pemerintahan Kecamatan. Juga hadir perwakilan dari Polsek dan Koramil setempat, Kepala Kantor KUA, serta perwakilan dari Pertamina Hulu Mahakam dan Sanga Sanga. Tak ketinggalan, para tokoh agama dan warga setempat turut memeriahkan acara.
Dalam sambutannya, Lurah Muara Jawa Tengah mengungkapkan terima kasihnya atas kehadiran para undangan.
Ia berharap Safari Ramadhan dapat meningkatkan silaturahmi dan mempermudah komunikasi antara pemerintah dan masyarakat.
Selain itu, ia menekankan pentingnya mengatasi permasalahan air bersih yang masih dirasakan warga Sindang Jaya.
“Kami berterima kasih atas kehadiran para pihak. Ini adalah momen untuk menyampaikan aspirasi masyarakat. Kami menghadapi masalah air bersih yang kami harap segera ada solusinya dari pemerintah,” kata Lurah.
Menanggapi hal itu, Camat Muhammad Ramli menyatakan keseriusannya dalam mencari solusi.
“Air bersih adalah kebutuhan mendasar. Kami akan berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk mencari solusi terbaik,” ujarnya.
Selain diskusi masalah komunal, acara ini juga diisi dengan tausiah keagamaan oleh tokoh agama lokal, yang menekankan pentingnya meningkatkan ibadah dan amalan di bulan suci, serta menjaga kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat.(ndi/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.