KaltimSamarinda

DPRD Samarinda Siap Beri Saran dan Pengingat, Pastikan Target Pemkot Tercapai Tepat Waktu

Ketua Komisi I DPRD Samarinda, Samri Shaputra (Foto: Editorialkaltim/Adryan)

Editorialkaltim.com – Ketua Komisi I DPRD Samarinda, Samri Shaputra, menegaskan kesiapan DPRD untuk terus memberikan saran dan pengingat kepada pemerintah kota. Tujuannya jelas, memastikan semua target yang telah ditetapkan oleh pemerintah kota bisa tercapai tepat waktu.

Dalam keterangannya, Samri menekankan pentingnya kolaborasi dan komunikasi antara DPRD dan pemerintah kota untuk mencapai kesuksesan program-program pembangunan yang telah direncanakan.

Baca  Komisi II DPRD Samarinda Minta Pemkot Intervensi Pasar untuk Atasi Kelangkaan Minyak Goreng

“Kami di DPRD siap memberikan masukan dan mengingatkan pemerintah kota, sehingga semua target yang sudah ditetapkan bisa tercapai sesuai jadwal yang telah ditentukan,” ujar Samri.

Menurut Samri, langkah ini merupakan bagian dari fungsi pengawasan DPRD untuk memastikan bahwa pemerintah kota berjalan pada koridornya.

“Ini adalah bagian dari tanggung jawab kami untuk memastikan bahwa pemerintah kota dapat memenuhi harapan masyarakat,” tambahnya.

Baca  Dewan Samarinda Dukung Rencana Penataan Ulang Pasar Pagi, Jasno: Harus Lebih Modern

Samri juga menambahkan bahwa DPRD Samarinda akan terus mendukung pemerintah kota dalam upaya-upaya mereka meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kerja sama yang kuat antara kedua belah pihak diharapkan dapat membawa dampak positif yang signifikan bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Samarinda.(Ndi/Adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button