Nasional

Para Kepala Daerah Terpilih Akan Jalani Pembekalan di Akmil Magelang

Retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer Magelang pada Sabtu, 26 Oktober 2024 (Foto: BPMI Setpres)

Editorialkaltim.com – Para kepala daerah terpilih dari Pilkada Serentak 2024 akan mengikuti retret pembekalan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, yang dimulai sehari setelah pelantikan oleh Presiden Prabowo Subianto pada tanggal 20 Februari 2025.

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, mengumumkan rencana ini dalam konferensi pers, Minggu (9/2/2025).

Pembekalan yang direncanakan berlangsung selama satu minggu, dari tanggal 21 hingga 28 Februari, ini bertujuan untuk menyelaraskan visi dan misi para kepala daerah dengan agenda strategis pemerintah pusat.

Baca  SYL Berharap Pengadilan Terima Eksepsinya, Klaim jadi Pahlawan Saat Pandemi Covid-19

Sejumlah 505 gubernur, bupati, dan wali kota dijadwalkan mengikuti serangkaian pelatihan intensif tersebut.

Menurut Bima Arya, program ini juga akan melibatkan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait kasus tertentu yang mempengaruhi kepala daerah.

“MK mungkin memutuskan berbeda-beda tergantung kasusnya. Nanti akan ditentukan lagi,” jelas Arya.

Dalam pembekalan, materi yang akan disampaikan mencakup tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kepala daerah, asta cita dari menteri-menteri terkait, serta pembekalan khusus dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas).

Baca  Akselerasi Capaian UHC, BPJS Kesehatan Luncurkan Program Pesiar

Keikutsertaan Menteri Keuangan dalam acara tersebut juga diharapkan akan memberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya efisiensi anggaran dalam pemerintahan.

Pembekalan di Akmil Magelang ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk mengoptimalkan kinerja pemerintah daerah dalam mendukung efisiensi dan transparansi pengelolaan keuangan negara.

“Kita harus selaraskan semua pemahamannya, dukungan pemerintah daerah terhadap efisiensi hari clear,” tutup Bima Arya.(ndi)

Baca  Siap-siap, Gaji Karyawan Swasta di Indonesia Bakal Dipotong Tambahan 3% untuk Iuran Tapera

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button