KaltimSamarindaZona Kampus

UMKT Samarinda Resmikan Education USA Pertama di Regional Kalimantan

Foto bersama peresmian Education USA di UMKT Kaltim (Foto: Editorialkaltim/Adryan)

Editorialkaltim.com – Education USA (EDUSA), sebuah pusat informasi pendidikan resmi Amerika Serikat, resmi hadir di Samarinda. Berlokasi di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT), pusat ini menjadi yang pertama di regional Kalimantan. Peresmian tersebut dilaksanakan di Gedung Jenderal Soedirman UMKT Samarinda, Kamis (19/12/2024). Adapun tamu undangan yang hadir dalam kegiatan terdiri dari berbagai pihak, termasuk akademisi, pejabat pemerintah, dan pelajar dari berbagai daerah.

Acara dimulai dengan sambutan dari Rektor UMKT, Muhammad Musyiam, yang mengungkapkan rasa bangganya atas kepercayaan untuk menjadi kampus pertama Education USA di Kalimantan.

Baca  Jelang Nataru, DPRD Kaltim Minta Pemerintah Awasi Ketat Penimbunan Pangan

“Hadirnya Education USA di UMKT diharapkan menjadi jembatan bagi generasi muda Kalimantan untuk mengakses pendidikan berkualitas di Amerika Serikat,” ujarnya.

Peresmian ini juga dihadiri oleh Counselor Public Affairs U.S Embassy Jakarta, Jason P Rebholz, yang memberikan penjelasan mengenai peran Education USA sebagai pusat informasi terpercaya bagi pelajar yang ingin melanjutkan studi di berbagai institusi pendidikan di AS.

Baca  Sekda Bontang Aji Ajak Pemuda Bangkit di Hari Sumpah Pemuda

“Kami berharap fasilitas ini dapat mempermudah akses informasi, konsultasi, dan dukungan bagi para pelajar di Kalimantan,” katanya.

Education USA Samarinda akan menyediakan berbagai layanan, termasuk informasi tentang program studi, proses pendaftaran, beasiswa, serta bimbingan visa pelajar. Dengan lokasi strategis di Gedung Jenderal Soedirman UMKT, pusat ini siap melayani pelajar dan masyarakat umum yang berminat mengejar pendidikan di Amerika Serikat.

Baca  Tingkatkan Kompetensi, Prodi D3 Keperawatan UMKT Gelar Pelatihan BTCLS

Acara diakhiri dengan penandatanganan prasasti oleh Rektor UMKT dan perwakilan Education USA, serta pemotongan pita sebagai simbol dimulainya operasional pusat informasi ini. Suasana penuh semangat terpancar dari para peserta yang antusias bertanya dan berdiskusi seputar peluang pendidikan di Amerika Serikat.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker