Fraksi PKB Soroti Penyempurnaan PAD dan Pengelolaan Sumber Daya Lokal
Editorialkaltim.com – Dalam Sidang Paripurna ke-20 DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Desman Minang Endianto dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyampaikan pandangan umum terkait Nota Keuangan RAPBD Tahun Anggaran 2025. Kritik dan saran yang disampaikan terfokus pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan pengelolaan sumber daya lokal.
Desman menyoroti kurang optimalnya sumbangsih PAD, khususnya dari sektor pariwisata. “Salah satu contohnya adalah Pulau Kumala, yang memiliki potensi besar sebagai objek wisata andalan karena letaknya yang strategis. Namun, hingga saat ini, pengelolaannya dinilai belum maksimal,” ujar Desman. Ia menambahkan bahwa sektor lain seperti pertanian dan peternakan juga perlu mendapatkan perhatian serius untuk meningkatkan kontribusi mereka terhadap PAD.
Fraksi PKB juga menyoroti ketidaksesuaian antara target retribusi daerah yang ditetapkan dengan realisasi pada periode 2021 hingga 2023. Desman mengungkapkan bahwa Pemkab Kukar harus mengevaluasi dan mengidentifikasi hambatan yang dihadapi oleh dinas atau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. “Diharapkan pada tahun 2025, target retribusi daerah tidak hanya ditetapkan secara formal, tetapi juga dapat direalisasikan sesuai dengan target yang ditentukan,” tambahnya.
Lebih lanjut, Fraksi PKB mendesak kepala daerah untuk lebih tegas terhadap dinas atau OPD yang tidak mampu mencapai target yang telah ditetapkan, sebagai langkah penting untuk mendukung peningkatan PAD secara keseluruhan.
Fraksi juga mengutarakan keprihatinan atas kerusakan infrastruktur jalan kabupaten yang sering digunakan oleh perusahaan, terutama perusahaan tambang batu bara. “Fraksi PKB menekankan pentingnya pengawasan lebih ketat terhadap pemanfaatan jalan kabupaten agar tidak merugikan infrastruktur publik,” timpal Desman.
Dengan persetujuan Fraksi PKB bahwa RAPBD Tahun Anggaran 2025 dapat dibahas pada tingkat pembahasan selanjutnya, Desman menyatakan harapannya untuk proses yang lancar. “Fraksi PKB berharap pembahasan selanjutnya dapat berjalan lancar demi mewujudkan pembangunan yang lebih baik di Kukar,” tutupnya. (Roro/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.