Editorialkaltim.com – Ribuan pendukung memadati GOR Segiri Samarinda pada acara kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kaltim 2024, Isran Noor dan Hadi Mulyadi, Sabtu (23/11/2024). Acara ini merupakan kampanye terakhir yang dilakukan calon kepala daerah sebelum memasuki masa tenang. Sempat diguyur hujan kendati demikian tetap berlangsung meriah dan penuh semangat.
Dalam orasinya, Isran Noor menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan di Kalimantan Timur. Selain itu Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat yang telah mendukungnya. Terkhusus partai politik yang sejauh ini mengusung dirinya kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kaltim 2024 ini.
“Kami ucapkan terima yang sudah datang kesini tidak dibayar dan memberi dukungan penuh kepada kami,” imbuhnya.
Ia berharap seluruh masyarakat Kaltim dapat menyalurkan hak suaranya Rabu 27 November 2024 mendatang. Ia menekankan agar masyarakat tidak terpengaruh terhadap praktik money politik yang kerap terjadi menjelang hari pemungutan suara.
“Masyarakat harus menggunakan hak pilihnya sebagai bentuk demokrasi dan tidak terpengaruh oleh apapun termasuk money politik supaya pemimpin dipilih betul2 pemimpin yang diinginkan hati nurani masyarakat itu sendiri,” pungkasnya.
Kampanye ini turut dimeriahkan oleh penampilan artis nasional yang saling bergantingan membawakan lagu-lagu hits yang mereka miliki. Para relawan dan simpatisan terlihat antusias membawa spanduk dan yel-yel dukungan bagi pasangan Isran-Hadi.
Acara ini juga dihadiri tokoh masyarakat, pemuka agama, dan sejumlah politisi pendukung. Salah satu simpatisan, Angelina mengatakan bahwa program-program Isran-Hadi sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat.
“Mereka sudah terbukti bekerja untuk Kaltim, kami optimis mereka mampu membawa perubahan lebih besar,” ujarnya.(Adr)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.