KaltimSamarinda

DPMPTSP Kaltara Sebut Inovasi Layanan DPMPTSP Kaltim Jadi Inspirasi

Penyerahan plakat dari Kepala DPMPTSP Kaltim, Fahmi Prima Laksana ke Kepala DPMPTSP Kalimantan Utara, Ferry Ferdinand

Editorialkaltim.com – Kemajuan inovasi layanan perizinan yang diterapkan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kalimantan Timur mendapat apresiasi tinggi dari DPMPTSP Kalimantan Utara.

Hal ini disampaikan dalam kunjungan kerja yang dilakukan DPMPTSP Kaltara ke Kantor DPMPTSP Kaltim, Selasa (19/11/2024).

Kepala DPMPTSP Kalimantan Utara, Ferry Ferdinand, yang memimpin rombongan, mengaku kagum atas berbagai terobosan yang telah dilakukan DPMPTSP Kaltim.

“Kami melihat banyak inovasi yang sangat relevan untuk meningkatkan kualitas pelayanan di Kalimantan Utara. Digitalisasi e-PTSP dan pengelolaan pengaduan masyarakat di Kaltim adalah contoh konkret bagaimana pelayanan publik dapat memberikan dampak besar bagi masyarakat,” ujarnya.

Baca  Unmul dan DPPKUKM Kaltim Kupas Potensi Ekspor UMKM Samarinda Lewat Podcast Eksklusif

Menurut Ferry, langkah-langkah yang telah diambil DPMPTSP Kaltim tidak hanya memberikan kemudahan kepada masyarakat dan pelaku usaha, tetapi juga menunjukkan transparansi dan akuntabilitas dalam pelayanan.

“Ini menjadi motivasi bagi kami untuk mengembangkan layanan yang lebih baik lagi di Kalimantan Utara,” tambahnya.

Kepala DPMPTSP Kaltim, Fahmi Prima Laksana, menyambut baik apresiasi tersebut. Dalam sambutannya, ia menyatakan bahwa inovasi yang diterapkan pihaknya adalah hasil kerja keras bersama untuk meningkatkan pelayanan publik.

Baca  Hasil Liga 1: Borneo FC Imbang 1-1 Kontra Persik Kediri, Matheus Pato Cetak Gol

“Kami senang bisa berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan DPMPTSP Kaltara. Harapannya, sinergi seperti ini dapat terus terjalin demi kemajuan bersama,” ujar Fahmi.

Kunjungan ini juga diisi dengan presentasi program unggulan dari DPMPTSP Kaltim serta diskusi interaktif terkait strategi pengembangan investasi di Kalimantan. Rombongan DPMPTSP Kaltara juga berkesempatan melihat langsung penerapan sistem pelayanan berbasis elektronik yang telah dijalankan DPMPTSP Kaltim.

Baca  Dorong Perekonomian Lokal, Realisasi Investasi Kaltim 2023 Capai 77 Persen

Ferry menegaskan, hasil dari kunjungan ini akan menjadi acuan penting bagi DPMPTSP Kaltara untuk meningkatkan kualitas pelayanan.

“Kami akan pelajari dan adaptasi sesuai dengan kebutuhan di Kalimantan Utara. Inovasi ini adalah bukti bahwa pelayanan publik bisa terus ditingkatkan dengan komitmen dan kerja keras,” pungkasnya.(ndi/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker