Kukar

DPRD Kukar Berencana Tambah Anggaran APBD 2025

RDP Komisi IV DPRD Kukar Bersama OPD Mitra Kerja

Editorialkaltim.com – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan empat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) membahas realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 dan Rencana Kerja APBD tahun 2025 di ruang rapat komisi IV kantor DPRD Kukar, Kamis (07/11/2024).

Adapun OPD yang diundang dalam kegiatan tersebut, terdiri dari Pemadam Kebakaran (Damkar), Badan Pengelola Pajak Daerah (BPPD), Dinas Kearsipan dan Perpustakaan serta Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kukar.

Baca  Kutai Kartanegara Dorong Aktivasi Identitas Kependudukan Digital

Ketua Komisi IV, Andi Faisal menjelaskan sebagian besar OPD yang menjadi mitra kerja dari komisinya kekurangan anggaran untuk APBD tahun 2025. Hal tersebut diketahui setelah dilakukan RDP dengan OPD terkait. OPD tersebut membutuhkan anggaran yang cukup untuk memenuhi program kerjanya di tahun depan.

Salah satunya OPD menjadi perhatian yakni Damkar. Menurutnya Damkar merupakan salah satu instansi yang harus menjadi prioritas pelanggaran di tahun depan. Mengingat tugas peran mereka di masyarakat sangat penting. Beberapa masukan telah diperoleh terkait dengan pemberian insentif bagi para relawan Damkar baik di tingkat kecamatan Maupun kelurahan. “Pemadam kebakaran mengalami kekurangan anggaran, untuk itu kita akan embackup 1000% lah untuk teman-teman pemadam Karena bagaimanapun pemadam ini ya pahlawan bagi kemanusiaan,” ujarnya.

Baca  DPRD Kukar Soroti Alih Fungsi Lahan, Urgensi Regulasi Perlindungan Lahan Pertanian

Pihaknya akan berupaya membuat kajian terkait dengan penambahan anggaran kepada keseluruhan OPD mitra kerja. Hal tersebut dilakukan agar pelaksanaan program kerja di tahun depan dapat maksimal berjalan dan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat. “Memang ada beberapa OPD kekurangan anggaran APBD 2025. Tapi kita sadari ini masih proses, kita belum sampai nota keuangan dan masih ada pendapatan-pendapatan lain yg bisa dibagikan,” pungkasnya. (Adr/Roro/Adv)

Baca  Anggota Dewan Ahmad Yani Dorong Pengembangan Wisata di Loa Janan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker