Editorialkaltim.com – Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Paser, Zulkarnain, resmi mengumumkan hasil akhir seleksi pengadaan tenaga ahli fraksi untuk periode 2024-2029 melalui pengumuman nomor 000.1/47’1Setwan/2024.
Seleksi yang diikuti oleh dua belas peserta tersebut telah mencapai tahap final dengan pengumuman yang bersifat final dan mengikat.
Proses seleksi yang meliputi wawancara dan tes tertulis dilaksanakan oleh Tim Seleksi pada tanggal 2 September 2024.
Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan, beberapa nama dipilih berdasarkan rekomendasi dari pimpinan fraksi masing-masing.
Berikut adalah daftar nama yang berhasil mendapatkan rekomendasi:
- Marina Eka Fhiemanda, S. Kom dari Fraksi Nasdem, dengan surat rekomendasi bernomor 010/FNPD/2024.
- Wahyu, Sp dari Fraksi PKB, dengan nomor surat 012F-PKB-PSR.33.01/2024.
- Abu Hasan Rifai, S.Hut dari Fraksi Golkar, dengan nomor surat 013/FPG/PASENW 2024.
- Masniati, ST dari Fraksi Demokrat, dengan nomor surat 31/Fraksi/FD/XJ2024.
Zulkarnain menegaskan bahwa keputusan ini diambil dengan pertimbangan matang dan melalui proses yang adil.
“Keputusan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kinerja dan efektivitas DPRD Paser dalam menghadapi tantangan ke depan,” ujar Zulkarnain.
Selain itu, Zulkarnain juga mengharapkan bahwa hasil seleksi ini dapat disebarluaskan untuk diketahui oleh masyarakat, khususnya yang berkepentingan dengan kegiatan DPRD Kabupaten Paser.
“Keputusan ini juga mengakhiri semua proses seleksi dan tidak dapat diganggu gugat sesuai dengan regulasi yang berlaku,” pungkasnya. (ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.