Kaltim

Dishub Kaltim Gelar Sosialisasi SPBE

Sosialisasi Penguatan Data Statistik Sektoral Daerah Urusan Perhubungan dan Dukungan Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Editorialkaltim.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Sosialisasi Penguatan Data Statistik Sektoral Daerah Urusan Perhubungan dan Dukungan Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Hotel Mercure, Kamis (31/10/2024).

Sekretaris Dinas Perhubungan Kalimantan Timur, Yuki Subekti, menyatakan dukungan Dishub terhadap pelaksanaan SPBE yang bertujuan meningkatkan indeks SPBE di wilayah ini. “Ini adalah bukti komitmen dan konsistensi Dishub dalam mendukung pengelolaan data yang terintegrasi di SPBE,” ujar Yuki.

Baca  Memperkuat Kerjasama Perdagangan, Sekda Kaltim Buka Acara di Mataram

Dinas Perhubungan menjalankan tugas sesuai Peraturan Gubernur Kalimantan Timur Nomor 12 Tahun 2023. Tugas-tugas tersebut meliputi penyusunan, pengumpulan, dan pengolahan data, menetapkan klasifikasi data, serta mengkaji kesesuaian data yang dikumpulkan.

Dalam pelaksanaannya, Dinas Perhubungan telah mengambil langkah-langkah untuk mengoptimalkan keterisian data statistik sektoral. Langkah ini termasuk membentuk Tim Operator Produsen Satu Data Sektor Perhubungan Kalimantan Timur melalui Surat Keputusan Gubernur, menyosialisasikan regulasi Satu Data, serta melakukan diskusi untuk meningkatkan kualitas data.

Baca  Syarat & Kuota Beasiswa Bontang 2024 untuk Mahasiswa D3 hingga S3

Untuk mengatasi kendala keterisian data, diperlukan sinergitas dari semua pengampu data perhubungan untuk mendukung penyelenggaraan dan meningkatkan kualitas data statistik sektoral perhubungan Kalimantan Timur. Sosialisasi ini menjadi langkah penting dalam menghasilkan data statistik sektoral perhubungan yang berkualitas dan mendukung tata kelola SPBE yang efektif serta berkesinambungan di Kalimantan Timur.(adv/shn/diskominfo-kaltim)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker