KaltimKukar

Dilantik Jadi Anggota DPRD Kukar, Erwin Prioritaskan Pembangunan Tabang

Erwin resmi dilantik sebagai anggota definitif DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) Oleh Ketua Junaidi (Foto : Humas DPRD)

Editorialkaltim.com – Erwin resmi dilantik sebagai anggota definitif DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) menggantikan Nor Wahidah yang mengundurkan diri. Pelantikan ini merupakan bagian dari agenda Rapat Paripurna ke-15 Masa Sidang 1 yang diadakan pada Rabu (23/10/2024) di Ruang Sidang Utama DPRD Kukar.

Sebagai wakil baru rakyat Kukar, Erwin, putra asli Kecamatan Tabang, mengungkapkan salah satu fokus utamanya adalah memajukan pembangunan di kampung kelahirannya yang masih tertinggal, khususnya dalam hal infrastruktur dan telekomunikasi.

Baca  DPRD Kukar Galakkan Pembangunan TPA Baru untuk Atasi Krisis Sampah

“Kita akan tekankan Tabang menjadi pilot project. Jika Tabang yang jauh ini bisa maju, tentu daerah lain juga bisa,” ujar Erwin.

Erwin menjelaskan prioritasnya adalah memastikan bahwa daerah-daerah ulu seperti Daerah Pemilihan (Dapil) VI, yang jauh dari ibu kota kabupaten, mengalami pemerataan pembangunan seperti daerah lainnya.

Ia menekankan pentingnya memperbanyak pembangunan infrastruktur telekomunikasi.

Baca  Sopan Sopian Inisiasi Gotong Royong untuk Cegah DBD di Muara Muntai

“Kami akan usulkan pembangunan lebih banyak tower bersama provider dan Kominfo, memastikan semua kecamatan, tidak hanya Tabang, mendapatkan akses komunikasi yang layak,” kata Erwin.

Selain infrastruktur dan telekomunikasi, Erwin juga menyoroti isu listrik sering padam (byarpet) di beberapa desa di Kecamatan Kembang Janggut.

“Masalah ini tetap menjadi prioritas kami, untuk memastikan tidak ada lagi byarpet di daerah-daerah yang telah berulang kali mengalami masalah listrik ini,” tegas Erwin.

Baca  Masyarakat Desa Prangat Baru Raup Untung Ratusan Juta dari Kopi Luwak

Erwin juga menggarisbawahi meskipun daerah seperti Kenohan dan Muara Muntai sudah cukup baik kondisinya, ia tetap akan mengawasi dan memastikan bahwa tidak ada penurunan kualitas layanan yang diberikan oleh PLN.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker