Editorialkaltim.com – Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Berau memberikan penghargaan kepada mitra kerja yang berperan dalam pelaksanaan program Bangga Kencana.
Acara apresiasi ini dilangsungkan di Balai Mufakat, Berau, pada Kamis (24/10/2024), dihadiri oleh Pjs Bupati Berau, Sufian Agus.
Program Bangga Kencana diarahkan untuk membangun keluarga yang berkualitas dan berupaya menurunkan angka stunting, yang merupakan salah satu target strategis nasional.
Kepala DPPKBP3A Berau, Rabiatul Islamiah, mengatakan bahwa inisiatif ini dirancang untuk menciptakan keluarga yang lebih kecil, bahagia, dan sejahtera, serta mengendalikan kuantitas dan meningkatkan kualitas penduduk di Berau.
“Kami memiliki banyak mitra dalam menjalankan program ini, mulai dari organisasi masyarakat, kader posyandu, tenaga kesehatan, sekolah, dan pelajar,” kata Rabiatul.
“Kegiatan hari ini adalah bentuk apresiasi kami kepada mereka yang telah aktif membantu pemerintah dalam mencapai tujuan pembangunan keluarga berkualitas,” tambahnya.
Sekretaris BKKBN Kalimantan Timur, Al Hafidz Hidayat, menyoroti perlunya peningkatan dalam pelaksanaan program ini.
Dia menyebut bahwa masih ada beberapa indikator yang belum mencapai target, termasuk prevalensi stunting yang masih bertengger di angka 23 persen dan persentase wanita yang melahirkan di usia tidak ideal, yang mencapai 28,6 dari 1000 kelahiran.
“Saya mengapresiasi kegiatan hari ini yang tidak hanya memberikan penghargaan tapi juga mendorong semua pihak untuk lebih terlibat,” ujar Al Hafidz.
“Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, dukungan dari seluruh elemen masyarakat sangat kami butuhkan untuk mewujudkan generasi yang berkualitas di masa depan,” lanjutnya. (ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.