Bontang

Anggota DPRD Bontang Desak Pemkot Libatkan Warga dalam Rencana Pembangunan Pasar Bontang Barat

Anggota DPRD Kota Bontang, Joni Alla’ Padang. (gea)

Editorialkaltim.com – Rencana Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang untuk membangun pasar khusus di wilayah Bontang Barat mendapat perhatian serius dari Anggota DPRD Kota Bontang, Joni Alla’ Padang. Ia menegaskan pentingnya keterlibatan warga dalam proses pengambilan kebijakan terkait pembangunan pasar tersebut.

Joni menilai setiap kebijakan yang berdampak langsung pada masyarakat harus melibatkan mereka sejak awal. “Setiap kebijakan pemerintah harus bersumber dari suara masyarakat. Saya akan menjadi yang pertama menolak jika warga tidak dilibatkan,” tegas Joni dalam wawancara belum lama ini.

Baca  Wakil Ketua DPRD Bontang Sebut Pemerintah Tak Adil Soal Pembagian Motor RT Gratis

Ia juga meminta Pemkot Bontang untuk melakukan kajian mendalam sebelum menentukan lokasi pasar, dengan melibatkan peternak dan masyarakat setempat. Menurut Joni, partisipasi warga, terutama para peternak, akan membuat pasar lebih produktif dan sesuai dengan kebutuhan lokal.

“Jika peternak dan masyarakat dilibatkan dalam kajian, pembangunan pasar akan lebih tepat sasaran dan tidak menjadi proyek mubazir,” jelasnya.

Baca  Anggota DPRD Bontang Tanggapi Kondisi UMKM Center

Joni menyampaikan kekhawatirannya terkait proyek-proyek yang tidak melibatkan warga, karena kerap kali fasilitas yang dibangun tidak optimal penggunaannya. “Sudah banyak contoh di mana fasilitas tidak digunakan dengan baik karena masyarakat tidak dilibatkan dalam proses perencanaannya,” tambahnya.

Ia berharap pemerintah lebih terbuka terhadap masukan warga agar pembangunan pasar ini benar-benar memberikan manfaat positif bagi perekonomian masyarakat Bontang Barat. “Perlu dilibatkan agar pemanfaatannya lebih tepat sasaran, sehingga sesuai dengan kebutuhan para pedagang,” pungkasnya.(ega/shn/adv)

Baca  DPRD Bontang Sebut Realisasi Serapan Anggaran Semester Satu Masih Minim, Ini Sebabnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button