Editorialkaltim.com – Kerukunan Warga Sangkulirang (KWS) bersama dengan Himpunan Mahasiswa Sangkulirang menggelar acara “Bincang Millenials dan Gen Z bersama Hadi Mulyadi” dengan topik Kaltim Berdaulat Capaian dan Lanjutan, Rabu, (25/9/2024) di hotel Mesra Samarinda.
Adapun peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari mahasiswa dan anak muda yang berasal dari berbagai macam tingkat pendidikan yang ada di Kalimantan Timur.
Yusan Triananda ketua KWS mengungkapkan penyelenggaraan kegiatan ini sebagai upaya untuk mensosialisasikan kembali capaian-capaian yang telah dicapai pada pemerintah Isran-Hadi. Menurutnya sosialisasi tersebut penting diketahui khalayak ramai khususnya kalangan anak muda.
“Pak Isran pertahanan jadi bisa dilihat kinerjanya selama ini. Jadi kita fokus yang sudah bukti dan ada aksinya,” paparnya.
Kinerja yang dilakukan oleh Gubernur tidak seperti wali kota dan bupati. Cakupan dan lingkup kerja yang dilakukan gubernur lebih luas sehingga sebagian dari masyarakat tidak mengetahui secara jelas capaian yang telah dicapai.
Sedangkan bupati dan walikota dapat disaksikan secara langsung kinerja dan pembangunan infrastruktur yang dikerjakan karena lingkup wilayahnya yang kecil.
“Di level provinsi dan itu banyak hal-hal yang sifatnya abstrak,” tegasnya.
Hadi Mulyadi yang menjadi pembicara dalam kegiatan tersebut menjelaskan beberapa program kerja yang telah dilakukan selama memimpin Kaltim. Beberapa capaian-capaian tersebut, Pejuang IKN, Pembela Honorer, Infrastruktur Intensif, Bea Siwa Masif, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tertinggi, Insentif Karbon, Kemiskinan Turun, serta adanya Bagi Hasil Sumber Daya Alam (SDA).
Beberapa capaian tersebut merupakan bukti nyata yang dilakukan Isran-Hadi selama menjalankan kepemimpinannya sebagai gubernur dan wakil gubernur Kaltim.
Hadi Mulyadi juga bercerita bagaimana perjalanan hidupnya selama ini. Hal itu dilakukan untuk memberi inspirasi generasi muda agar banyak berkarya. Selain itu ia juga berpesan agar generasi muda memiliki integritas dalam bekerja. Sebab keikhlasan dalam bekerja akan membuahkan hasil yang baik dikemudian hari.
“Kalau kita bekerja dengan ikhlas maka kita akan mendapatkan rezeki yang tidak disangka-sangka,” ungkapnya.
Selanjutnya Hadi menyampaikan jika terpilih kembali akan fokus menuntaskan program yang ada sebelumnya. Menurut beberapa program yang sudah berjalan perlu dilakukan pengoptimalan agar hasil dapat secara masif dirasakan masyarakat Kaltim secara luas. Disamping itu beberapa program baru yang akan garap untuk melengkapi program sudah berjalan.
“Kedepannya kami akan fokus menuntaskan program yang sudah ada,” pungkasnya. (adr/ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.