BalikpapanBerauBontangKaltimKukarKutai BaratKutimMahakam UluPaserPenajam Paser UtaraSamarinda

Daftar Lengkap Calon Pemimpin Kabupaten/Kota di Pilkada Kaltim 2024 Beserta Parpol Pendukung

Daftar Lengkap Calon Pemimpin Kabupaten/Kota di Pilkada Kaltim 2024 Beserta Parpol Pendukung (Foto: Editorialkaltim/Runo)

Editorialkaltim.com – Masa pendaftaran bakal calon kepala daerah untuk Pilkada Serentak 2024 di Provinsi Kalimantan Timur telah resmi ditutup oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis (29/8/2024).

Pendaftaran yang berlangsung mulai 27 Agustus 2024 tersebut diikuti oleh sejumlah pasangan bakal calon bupati, walikota, serta wakil mereka.

Menurut data yang dihimpun oleh litbang editorialkaltim.com, tercatat total 27 pasangan telah mengambil formulir pendaftaran.

Proses pendaftaran yang dilaksanakan selama tiga hari tersebut berlangsung dengan ketat dan diawasi penuh oleh pihak KPU untuk memastikan keabsahan dokumen dan persyaratan yang diajukan oleh setiap kandidat.

Kota Bontang dan Kabupaten Penajam Paser Utara mencatatkan jumlah pendaftar terbanyak dengan empat pasangan bakal calon.

Diikuti oleh Mahakam Ulu, Balikpapan, Kutai Kartanegara, dan Kutai Barat yang masing-masing diwakili oleh tiga pasangan calon.

Sementara itu, Berau, Kutai Timur, dan Paser masing-masing memiliki dua pasangan yang telah mendaftar.

Baca  Potensi Bontang Luar Biasa, Ketua Komisi II DPRD Terus Dorong Pengembangan

Uniknya, Kota Samarinda hanya memiliki satu pasangan bakal calon yang terdaftar, sehingga berpotensi akan melawan kotak kosong dalam pemilihan nanti.

Daftar lengkap Calon Pemimpin Kabupaten/Kota di Kaltim

Kota Balikpapan

  • Rahmad Mas’ud-Bagus Susetyo
    Didukung oleh Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Nasdem, PKB, PAN, Partai Hanura, PPP.
  • Muhammad Sa’bani-Syukri Wahid
    Didukung oleh Partai Demokrat, Partai Gelora, Partai Perindo, PBB, PSI.
  • Rendi Susiswo Ismail-Eddy Sunardi Darmawan
    Didukung oleh PDIP, Partai Umat, PKN, Partai Garuda, Partai Buruh.

Kota Samarinda (Calon Tunggal)

  • Andi Harun-Saefudin Zuhri
    Didukung oleh PDIP, Partai Gerindra, Partai Golkar, PKS, Partai Demokrat, Partai Nasdem, PAN, PKB, PPP, PSI, Partai Gelora.

Kabupaten Kutai Kartanegara

  • Awang Yakub-M Zais
    Calon perseorangan.
  • Edi Damansyah-Rendi Solihin
    Didukung oleh PDIP, Partai Demokrat, Partai Gelora.
  • Dendi Supriyadi-Alif Turiadi
    Didukung oleh Partai Golkar, Partai Gerindra, PKS, Partai Nasdem, PKB, PAN.
Baca  Daftar Lengkap Parpol Pemenang di Tiap Kabupaten/Kota Se-Kaltim di Pileg 2024, Gerindra Mendominasi

Kabupaten Kutai Timur

  • Ardiansyah Sulaiman-Mahyunadi
    Didukung oleh PKS, Partai Perindo, Partai Demokrat, Partai Gerindra, PBB, PSI, Partai Garuda, Partai Ummat, Partai Hanura.
  • Kasmidi Bulang-Kinsu
    Didukung oleh Partai Golkar, Partai Buruh, PAN.

Kabupaten Berau

  • Sri Juniarsih Mas-Gamalis
    Didukung oleh PKS, PAN, Partai Golkar, Partai Gerindra, PPP, Partai Demokrat, Partai Perindo, Partai Gelora.
  • Madri Pani-Agus Wahyudi
    Didukung oleh Partai Nasdem, Hanura, PDIP, PKB, Partai Ummat, PKN.

Kabupaten Paser

  • Fahmi Fadli-Ikhwah Antasari
    Didukung oleh Partai Nasdem, PKB, Partai Golkar, Partai Gelora.
  • Syarifah Masitah Assegaf-Denni Mappa
    Didukung oleh PPP, PDIP, Partai Demokrat, Partai Umat.

Kabupaten PPU

  • Mudyat Noor-Abdul Waris Muin
    Didukung oleh Partai Nasdem, Partai Gerindra, PDIP, Partai PSI.
  • Andi Harahap-Dayang Dona Walfiaries
    Didukung oleh Partai Hanura, PKB, Partai Golkar, PPP, Perindo.
  • Hamdam-Ahmad Basir
    Didukung oleh Partai Demokrat, PKN, Partai Buruh, Partai Garda Republik Indonesia, Partai Gelora, Partai Umat.
  • Desmon Hariman S-Naspi Arsyad
    Didukung oleh PAN, PBB, PKS.
Baca  Rencana Rumah Tua Jadi Kantor Lurah, Begini Tanggapan Dewan Samarinda

Kota Bontang

  • Basri Rase-Chusnul Dhihn
    Calon perseorangan.
  • Neni Moerniaeni-Agus Haris
    Didukung oleh Partai Nasdem, PKS, Partai Golkar, Partai Gelora, PSI.
  • Sutomo Jabir-Nasrullah
    Didukung oleh PKB, Partai Demokrat, Partai Hanura, Partai Garuda.
  • Najirah-Muhammad Aswar
    Didukung oleh PDIP, Partai Gelora, PAN.

Kabupaten Kutai Barat

  • Frederick Edwin-Nanang Adriani
    Didukung oleh Partai Nasdem, PKS, PAN, PKB, Partai Gelora, PDIP, Partai Demokrat.
  • Sahadi-Alexander Edmond
    Didukung oleh Hanura, Perindo, PKN.
  • Ahmad Syaiful-Jinudin
    Didukung oleh Partai Golkar.

Kabupaten Mahakam Ulu

  • Novita Bulan-Artya Fathra Marthin
    Didukung oleh Partai Gerindra.
  • Yohanes Avun-Y Juan Jenau
    Didukung oleh Partai Golkar, PDIP.
  • Owena Mayangshari Belawan-Stanislaus Liah
    Didukung oleh PAN, PKB.

(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button