Nasional

Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia, Masyarakat Diminta Bekerja dari Rumah

Paus Fransiskus (Foto: Reuters)

Editorialkaltim.com – Menjelang kedatangan Paus Fransiskus ke Jakarta, Kepala Sekretaris Presiden Heru Budi Hartono menyerukan kepada warga Jakarta, khususnya para pekerja, untuk melaksanakan pekerjaan dari rumah atau work from home (WFH) pada hari Kamis (5/9/2024).

Himbauan ini diberikan mengingat akan ada dua agenda besar di ibu kota yang berpotensi menyebabkan kemacetan lalu lintas yang signifikan.

Baca  KPK Siapkan Dashboard Khusus, Publik Bisa Pantau LHKPN Caleg Terpilih 2024-2029

Dua agenda tersebut adalah Indonesia Sustainability Forum (ISF) yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) dan sebuah misa besar yang akan dilaksanakan di kompleks Gelora Bung Karno (GBK).

“Kami mengharapkan masyarakat dapat memahami situasi ini dan mempertimbangkan untuk bekerja dari rumah pada tanggal tersebut,” ungkap Heru.

Menurut Kepala Protokol Negara (KPN), Andy Rachmianto, misa yang akan diadakan di GBK ini diperkirakan akan dihadiri oleh sekitar 90 ribu umat Katolik.

Baca  Gubernur Bali Larang Anak Muda di Bali Nonton Upin Ipin

“Ini adalah sebuah event besar yang tentunya akan berdampak pada kelancaran lalu lintas sekitar area tersebut,” jelas Andy.

Lebih lanjut, Andy mengatakan Paus Fransiskus dijadwalkan tiba di Indonesia pada hari Selasa, 3 September 2024, dan akan melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta pada keesokan harinya.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker