Kutim

HUT ke-79 RI: Momentum Kebangkitan Generasi Muda, Menurut Anggota DPRD Pandi Widiarto

Anggota DPRD Kutai Timur, Pandi Widiarto. (ist)

Editorialkaltim.com – Anggota DPRD Kutai Timur periode 2024-2029, Pandi Widiarto, memperingatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia sebagai momentum kebangkitan generasi muda.

Pandi menyatakan hari kemerdekaan ini bukan sekadar peringatan, tetapi juga ajakan bagi generasi muda untuk berperan aktif dalam pembangunan bangsa. Dia berharap momen bersejarah ini dapat menginspirasi anak muda untuk berkontribusi dan mengambil inisiatif dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada.

Baca  Pemkab Kutim Terima Audiensi PT Kobexindo Cement

“Sebagai bagian dari generasi penerus, kita harus mendorong semangat kreativitas dan inovasi di kalangan anak muda. Mereka adalah penggerak perubahan yang mampu membawa ide-ide segar untuk memajukan daerah,” ujar Pandi dalam wawancaranya.

“Kebangkitan semangat kemerdekaan harus terasa di setiap jiwa muda. Kita wajib memastikan generasi muda siap mengambil peran dalam membangun Ibu Kota Nusantara dan Indonesia secara keseluruhan,” paparnya.

Baca  Antusiasme Berkurban di Kutai Timur Meningkat, Wakil Bupati Berikan Apresiasi

Terakhir Pandi berharap generasi mudah harus memiliki semangat belajar dan inovasi sebagai kontribusi bagi negara. “Anak muda harus terus belajar dan berinovasi. Dengan persiapan yang matang, mereka akan mampu menghadapi perubahan dan memberikan kontribusi signifikan bagi negeri ini,” tutup Pandi.(shn/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker