KaltimZona Kampus

Buruan Daftar! Beasiswa Kuliah Gratis di Telkom University dari Pemprov Kaltim Resmi Dibuka

Ilustrasi mahasiswa berkuliah (Foto: Pexels)

Editorialkaltim.com – Kabar baik bagi para lulusan SMA, SMK, dan MA tahun 2022, 2023, dan 2024 yang berdomisili di Kalimantan Timur. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur bekerja sama dengan Telkom University membuka seleksi beasiswa untuk studi lanjut di perguruan tinggi tersebut.

Program ini diharapkan dapat membantu mahasiswa berprestasi dari Kalimantan Timur untuk mendapatkan pendidikan tinggi yang berkualitas.

Ada enam program studi yang ditawarkan dalam Beasiswa Kerjasama ini, antara lain: Electrical Engineering, Smart Science and Technology, Manajemen Bisnis Teknologi & Informatika, Creative Arts, Manajemen Bisnis Rekreasi, dan Digital Public Relation.

Baca  Atlet Lulusan SKOI Kaltim Berikan Dampak Positif di PON 2024

Persyaratan utama untuk mendaftar beasiswa ini adalah sebagai berikut:

  1. Merupakan warga atau penduduk Kalimantan Timur, yang dibuktikan dengan kepemilikan KTP dan KK setempat.
  2. Lulusan SMA/SMK/MA pada tahun 2022, 2023, atau 2024.
  3. Memiliki nilai rata-rata rapor semester 1-5 minimal 70.

Pendaftaran untuk beasiswa ini dibuka mulai tanggal 27 Juli 2024 hingga 9 Agustus 2024 dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 100.000, yang menjadi tanggungan calon mahasiswa.

Baca  KPID Kaltim Gelar Rapat Bersama Persiapan Cuti Bersama Idulfitir 1444H

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyediakan fasilitas dalam beasiswa ini termasuk pembebasan biaya UP3 dan SDP2 yang dibayarkan di awal kuliah, serta biaya SPP selama delapan semester dan akomodasi asrama selama satu tahun pertama.

Bagi yang terpilih, proses check-in asrama di Telkom University, Bandung, akan dilakukan pada tanggal 26 Agustus 2024.

Baca  Kafilah Kaltim Lengkap Registrasi, Siap Berlaga di MTQ Korpri Nasional 2024

Informasi lebih lanjut dan pendaftaran dapat dilakukan melalui situs resmi Telkom University di smb.telkomuniversity.ac.id. Jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk melanjutkan pendidikan di salah satu universitas terkemuka di Indonesia. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker