Diskominfo Staper Kutim Persiapkan KIM untuk Monev se Kalimantan Timur
Editorialkaltim.com – Dalam upaya meningkatkan partisipasi dan pengelolaan informasi di tingkat desa, Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo Staper) Kutai Timur (Kutim) menggelar rapat final persiapan Monitoring Evaluasi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM). Rapat yang dihadiri oleh para pejabat dan komunitas masyarakat yang tergabung dalam KIM ini diadakan di ruang rapat Diskominfo Staper Kutim, Selasa (04/6/2024).
Sekretaris Diskominfo Staper Kutim, Rasyid, menyatakan pentingnya KIM sebagai kelompok independen yang berasal dari masyarakat dan berfungsi untuk mendukung struktur desa dalam menyampaikan informasi kebijakan pemerintah ke lingkungan mereka. “KIM adalah program Pemerintah Pusat yang harus diimplementasikan hingga level desa. Keberadaannya sangat penting sebagai corong informasi kebijakan pemerintah,” jelas Rasyid.
Menurut Rasyid, Diskominfo Kutim sebagai sektor pemimpin dalam pembentukan dan pemberdayaan KIM, bertanggung jawab untuk memastikan bahwa informasi kebijakan pemerintah tersampaikan dengan baik melalui kanal resmi pemerintah. “Kami siap mengawal penguatan kelembagaan dan pengelolaan KIM ini sebagai syarat evaluasi oleh Diskominfo Provinsi Kaltim,” tambahnya.
Lisa Komentin, Kepala Bidang IKP dan Kehumasan Diskominfo Staper Kutim, menambahkan bahwa rapat tersebut merupakan langkah final dalam persiapan Monev KIM di kabupaten. “Beberapa KIM telah dipilih yang kami anggap memenuhi kualifikasi untuk dapat mempresentasikan aktivitas mereka di Monev KIM se Provinsi Kaltim,” kata Lisa. Ia berharap bahwa komunitas terpilih dapat menunjukkan potensi terbaik mereka, yang diharapkan akan memotivasi komunitas lain untuk berpartisipasi dalam event mendatang. (roro/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.