Opini

Inisiatif Penghijauan di Kutai Kartanegara, HMTK dan Warga Desa Sukamaju Luncurkan Greenhouse

Peresmian Greenhouse di Desa Sukamaju (istimewa)

Editorialkaltim.com – Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HMTK) Fakultas Teknik Universitas Mulawarman, bersinergi dengan warga Desa Sukamaju, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, telah meresmikan sebuah Greenhouse. Pembangunan fasilitas ini adalah hasil kerjasama dengan PT. Telkom Indonesia Tbk dan bagian dari program bina desa HMTK yang berjudul “Nature Grow: Big Journeys Begin with Small Step.”

Program ini dirancang untuk mendukung inisiatif Gubernur Kalimantan Timur dalam pengembangan sektor pertanian dan ketahanan pangan. Kerja sama ini juga mendapat dukungan dari HMTK Universitas Gadjah Mada (UGM), yang sebelumnya sukses menjalankan proyek serupa dengan PT. Telkom Indonesia Tbk.

Baca  Ketika Sekolah di Samarinda Menolak Galau dengan Kurikulum Merdeka, Kok Bisa?

Pembangunan Greenhouse ini meliputi persiapan lahan seluas 70 m², pembangunan struktur dan kanopi, serta sistem irigasi. Greenhouse ini dirancang untuk melindungi tanaman dari kondisi cuaca ekstrem, memastikan produksi tanaman yang stabil dan mendukung ketahanan pangan di desa Sukamaju.

Kegiatan dimulai dengan sosialisasi mengenai pembuatan pupuk cair organik dan sistem filtrasi air pada Senin (8/7/2024). Alif, mahasiswa Teknik Kimia, menjelaskan, “Melalui fermentasi bangkai keong yang sering merugikan petani, kita bisa mengubahnya menjadi pupuk organik yang meningkatkan kesuburan tanah.”

Baca  2045: Lahirnya Generasi Emas dengan Syarat Ini

Yayuk Sehati, S.Sos., S.Pd., Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) di desa Sukamaju, menjelaskan teknik pembibitan yang menggunakan sekam padi untuk menjaga kelembaban tanah. Pada peresmian Greenhouse, yang diberi nama “HMTK Lestari Bersama,” Yayuk berharap fasilitas ini akan berkelanjutan untuk kepentingan bersama.

Kegiatan diakhiri dengan penanaman bibit cabai, sawi, kangkung, dan terong oleh mahasiswa HMTK Universitas Mulawarman dan warga setempat. Vania, Ketua Panitia, menyatakan bahwa proses pembangunan berjalan lancar berkat kolaborasi semua pihak. “Kami berharap Greenhouse ini dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pertanian modern,” tuturnya. (roro)

Baca  “Pelantikan” Dan Peralihan Kekuasaan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker