Kutim

Disdikbud Kutim Gelar Seleksi Duta Budaya untuk Promosikan Magic Land

final Pemilihan Kanda dan Dinda Duta Budaya Kutim (istimewa)

Editorialkaltim.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kutai Timur (Kutim) mengadakan malam final Pemilihan Kanda dan Dinda Duta Budaya Kutim di Café Maloy Hotel Royal Victoria, Sabtu (22/6/2024). Acara ini diikuti oleh 9 peserta yang telah lolos seleksi berdasarkan penilaian dewan juri yang ditunjuk oleh panitia pelaksana (Panpel) Disdikbud Kutim.

Kepala Disdikbud Kutim, Mulyono, yang membuka acara tersebut didampingi oleh Dewan Juri dan perwakilan dari Dinas Pariwisata Kutim, menekankan bahwa kegiatan ini bertujuan mempromosikan Magic Land, sebuah konsep yang menggambarkan Kutim sebagai negeri yang ajaib dengan sumber daya alam melimpah.

Baca  Transformasi Stadion Kudungga, Pusat Kegiatan Car Free Day di Kutim

Ketua Panpel Padliyansyah melaporkan bahwa pemenang malam ini akan berpartisipasi dalam Pemilihan Kanda dan Dinda Duta Budaya tingkat provinsi yang akan diselenggarakan di Kota Tenggarong pada 7 Juli 2024. “Pemenang akan dikarantina dari tanggal 1 hingga 3 Juli 2024 di Kota Samarinda sebelum mengikuti pemilihan di tingkat provinsi,” ujarnya.

Mulyono berharap bahwa kegiatan ini dapat terus diadakan setiap tahun dan semakin meriah. “Kami berharap kegiatan ini tidak hanya mempromosikan budaya tetapi juga mengenalkan kepada publik tentang Magic Land Kutim sebagai destinasi yang kaya akan budaya dan potensi alam,” katanya.

Baca  Pemkab Kukar Serahkan Penghargaan dalam Peringatan Hardiknas 2023

Acara ini juga diwarnai dengan pengumuman pemenang Pemilihan Kanda dan Dinda Duta Budaya Kutim 2024, dimana Alfinizar Julianur Fajar dan Nurul Khariyah masing-masing memenangkan Juara 1 Kanda dan Dinda. Wakil Kanda dan Dinda dimenangkan oleh Mohammad Azmin dan Andi Salsa Dea Maharani. (roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker