Nasional

Pemerintah Gelontorkan Rp9 Triliun, Lanjutkan Bansos Beras untuk 22 Juta KPM hingga Akhir Tahun

Pemerintah Gelontorkan Rp9 Triliun, Lanjutkan Bansos Beras untuk 22 Juta KPM hingga Akhir Tahun (Foto: Perum Bulog)

Editorialkaltim.com – Sebanyak Rp9 triliun disiapkan oleh pemerintah untuk melanjutkan program bantuan sosial (bansos) beras bagi 22 juta keluarga penerima manfaat (KPM) di Indonesia.

Arief Prasetyo Adi, Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), mengungkapkan keputusan ini diambil setelah rapat internal dengan Presiden Joko Widodo.

Menurut Arief, bantuan beras sebanyak 10 kilogram untuk tahap ketiga akan dilanjutkan pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember tahun 2024.

“Keputusan ini didasarkan pada keberlanjutan fiskal negara dan tidak hanya difokuskan pada pemenuhan bantuan pangan semata, tetapi juga penting untuk memastikan program pemerintah lainnya berjalan lancar,” tuturnya seperti dikutip.

Baca  Melonjak! KPK Ungkap Kerugian Bansos Presiden 2020 Tembus Rp 250 Miliar

Pemerintah memastikan penyaluran bansos tidak dilakukan secara rutin tiap bulan, melainkan disesuaikan dengan kestabilan anggaran di APBN. Hal ini dijelaskan oleh Arief yang menyatakan kebijakan tersebut diambil untuk menjaga keseimbangan fiskal negara.

Sebelumnya, Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke Gudang Bulog Cibitung, Kabupaten Bekasi, menegaskan bahwa kelanjutan program bantuan sosial ini akan tergantung pada kemampuan fiskal.

Baca  PKS Usul Tata Ulang Proyek Pembangunan IKN Usai Jokowi Sebut Progres Baru 15%

“Kita lihat APBN, kalau pemerintah punya kemampuan akan dilanjutkan lagi ke bulan berikutnya. Tapi, janji saya sampai Juni dulu,” ungkap Jokowi pada Jumat (16/2/2024).

Selain itu, Jokowi menyampaikan distribusi bansos beras ini berpotensi menekan kenaikan harga beras di pasar dan menjaga daya beli masyarakat.

Data dari Bapanas menunjukkan bahwa harga beras medium nasional per 9 Juni adalah Rp 13.370 per kg, sedangkan beras premium dihargai Rp 15.470 per kg. Pemerintah juga telah menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk beras medium di Jawa dan sebagian Sumatera sebesar Rp 12.500 per kg, dan Rp 14.900 per kg untuk beras premium. (ndi)

Baca  Muhadjir Effendy Sebut Semua Bantuan Kini Disalurkan Secara Non-Tunai

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltim

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button