Kaltim

Kesiapan Kaltim untuk MTQ Nasional XXX 2024 Mencapai Tahap Akhir

Jumpa pers di Ruang WIEAK Diskominfo Kaltim (istimewa)

Editorialkaltim.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur terus bergerak cepat menyelesaikan persiapan akhir untuk menyambut Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXX yang akan digelar di Benua Etam tahun ini. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur, Sri Wahyuni, menginformasikan detail persiapan dalam jumpa pers yang diadakan di Ruang WIEAK Diskominfo Kaltim, Jumat (31/5/2024).

Menurut Sri Wahyuni, MTQ Nasional ini diikuti oleh 6.826 peserta yang berasal dari 37 provinsi di Indonesia. “Jumlah peserta terdiri dari 1.836 peserta MTQ, 884 pelatih, 1.000 official, 1.660 pendamping, 1.090 peserta pawai, 156 dewan hakim, 150 pejabat pusat dan daerah, serta 50 tamu negara,” ucapnya.

Baca  Resmi Dilantik PWI Kaltim Dorong Profesi Wartawan Hasilkan Berita Akurat dan Berkualitas

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur telah menyiapkan Liaison Officer (naradamping) untuk menangani khafilah LPTQ pusat, dewan hakim, dan pejabat negara. Setiap khafilah akan didampingi oleh enam anggota tim LO, yang diorganisir oleh dinas terkait.

Untuk transportasi, pemerintah provinsi telah menyediakan jumlah kendaraan yang memadai untuk memastikan mobilitas peserta, dewan hakim, dan tamu undangan selama MTQ berlangsung. “Kami menyediakan 38 unit bus, 60 unit HIACE, 86 unit Toyota Innova, 4 unit Innova Reborn, 7 unit Alphard, dan 38 unit Fortuner,” jelas Sri Wahyuni.

Baca  Cek Sekarang, Penerima Beasiswa Kaltim Tuntas Tahap 2 Sudah Diumumkan

Dengan persiapan yang telah dilakukan, pemerintah provinsi optimis bahwa MTQ Nasional XXX 2024 akan berjalan lancar dan memberikan kesan positif bagi semua peserta dan tamu yang hadir. Event ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi tetapi juga sebagai sarana memperkuat tali silaturahmi antar provinsi di Indonesia. (Adv/roro/diskominfo-kaltim)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker